Daftar Kuliner Tegal Paling Enak dan Bikin Menggugah Selera

- 4 Mei 2023, 18:39 WIB
Sate Kambing Wendy's
Sate Kambing Wendy's /instagram @cicikokokulineran

PORTAL BREBES - Berbicara wisata kuliner memang tidak ada habisnya. Kita bisa melancong ke berbagai daerah untuk menikmati kuliner-kuliner khasnya. Dari yang berkuah, bebakaran hingga yang dimasak atau diolah dengan keunikan tersendiri.

Indonesia yang memiliki keanekaragaman kuliner yang begitu banyaknya. Hampir setiap daerah yang jaraknya tidak terlalu jauh, memiliki kuliner khasnya sendiri-sendiri.

Nah jika kamu sedang merencanakan liburan di Tegal, maka kamu tidak boleh melewatkan kuliner yang ditawarkan di kota satu ini.

Baca Juga: Wali Kota Hadiri Halalbihalal Keluarga Besar SUPM Tegal

Dikutip dari jurnalaceh.pikiran-rakyat.com, ada banyak makanan legendaris yang wajib kamu coba, salah satunya ada kuliner yang paling terkenal yaitu sego lengko. Kuliner satu ini merupakan makanan yang sangat mudah ditemukan di Tegal, terutama di jalan Kereta Api, Slawi.

Agar kamu tidak penasaran dengan kuliner yang ada di Kota Tegal ini, yuk langsung saja simak ulasannya di bawah ini.

1. Kupat Glabed Randugunting

Salah satu kuliner pertama yang wajib kamu cobain adalah kupat Glabed Randugunting.

Dihidangkan menggunakan lontong kari dengan topping kerupuk mie, disiram dengan kuah kuning kental, lalu ditambah sate kerang yang dibumbui sambal goreng dan ditaburi bawang goreng membuat makanan satu ini diminati warga Tegal.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x