Qurban Presisi Polres Tegal Kota, Berikan Paket Daging Kurban untuk Masyarakat Kurang Mampu

- 29 Juni 2023, 16:40 WIB
Polres Tegal Kota memperingati Hari Raya Idul Adha 1444 H dengan menggelar kegiatan Qurban Presisi.
Polres Tegal Kota memperingati Hari Raya Idul Adha 1444 H dengan menggelar kegiatan Qurban Presisi. /Sari

PORTAL BREBES - Polres Tegal Kota memperingati Hari Raya Idul Adha 1444 H dengan menggelar kegiatan Qurban Presisi. Rangkaian kegiatan itu berlangsung di Masjid Darul Faizin Aspol R. Suprapto jalan KS. Tubun, Kota Tegal, Kamis (29 Juni 2023).

Kegiatan diawali dengan melaksanakan salat Id (Idul Adha) di Masjid Al Amin Polres Tegal Kota. Hadir dalam sholat Id Kapolres bersama para Pejabat Utama dan Kapolsek jajaran. Serta sejumlah personel Polres Tegal Kota dan masyarakat sekitar.

Usai pelaksanaan salat Id, Kapolres bersama rombongan langsung menuju ke Masjid Darul Faizin Aspol R. Suprapto di Jalan KS. Tubun Kota Tegal. Kemudian secara simbolis menyerahkan hewan qurban berupa seekor sapi kepada panitia untuk dilakukan penyembelihan.

Baca Juga: DPMPTSP Kota Tegal Berkolaborasi dengan TBM-PKBM Sakila Kerti Berikan NIB 35 Pedagang Asongan Terminal

Dalam Qurban Presisi yang terlaksana secara serentak hari ini di seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia. Kapolres AKBP Jaka Wahyudi, SH, SIK, MSi, menyebutkan, bahwa pada panitia Qurban Presisi Polres Tegal Kota telah terkumpul 4 ekor sapi dan 10 ekor kambing.

Untuk pelaksanaan penyembelihan hewan kurban, pihaknya telah menyerahkan kepada panitia dan masyarakat sekitar Aspol R. Suprapto.

"Kegiatan Idul Adha ini bertepatan dengan rangkaian Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023. Pada kesempatan ini juga kita laksanakan zoom dengan Kapolri. Yang diikuti oleh seluruh jajaran baik Polda, Polres hingga ke Polsek-polsek," ungkap Kapolres.

Baca Juga: Barang Bukti Jenis Sabu Seberat 4,02 kg Dimusnahkan Polres Tegal Kota

Kapolres menambahkan, bahwa kegiatan ini juga dalam rangka berbagi kepada sesama serta untuk mempererat hubungan antara kesatuan Polri dengan masyarakat.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x