Buat Pecinta Sayur Asam dan Sambal Pecak Khas Tegal, Coba Menu Paket Warung Ini

- 30 Oktober 2023, 14:21 WIB
Warung Kurnia di jalan Semeru Kota Tegal menawarkan menu khas Tegal yakni sayur asem
Warung Kurnia di jalan Semeru Kota Tegal menawarkan menu khas Tegal yakni sayur asem /Sari

PORTAL BREBES - Tegal dikenal dengan menu sayur asamnya dan sambal pecak yang maknyus dan menyegarkan. Biasanya untuk sambal Pecakan dilengkapi dengan ikan asap, ayam goreng atau ikan goreng.

Warung Kurnia, yang berada di jalan Semeru Kota Tegal atau sebelah selatan stasiun merupakan salah satu warung yang menawarkan menu sayur asam khas Tegal dan berbagai sambal pecak yang beragam. Dengan menu paket harganya sangat terjangkau.

Baca Juga: Peringati Sumpah Pemuda Ke-95, Wali Kota Tegal Dedy Yon Ingatkan Jasa Pemuda

Setia Rini Kurniawati selaku owner warung Kurnia mengatakan, menu yang ditawarkan lebih menawarkan sayur asam. Menurutnya ia ingin mengenalkan sayur asam dengan berbagai sambal pecakannya kepada masyarakat. Apalagi lokasinya tidak jauh dari stasiun bisa mengenalkan kepada pengunjung dari luar kota.

Sayur asam dan sambal pecak yang dibuatnya merupakan resep dari orang tua dan dijamin akan membuat ketagihan, khususnya bagi penyuka kesegaran dan makanan pedas.

Baca Juga: Forum Umat Islam di Tegal Gelar Aksi Unjuk Rasa dan Penggalangan Dana Peduli Palestina

Menu yang ditawarkan dengan menu paketan, yaitu paket 1 seharga Rp20 ribu terdiri dari nasi, sayur asam, ikan goreng segar, lalapan, teh panas atau dingin. Paket 2 seharga Rp17 ribu terdiri dari nasi, sayur asam, ikan panggang pecak, lalapan dan teh panas atau dingin.

Paket 3 seharga Rp20 ribu terdiri dari nasi, sayur asam, ayam goreng, lalapan dan teh panas atau dingin dan paket 4 seharga Rp15 ribu terdiri dari nasi, mangut dan teh panas atau dingin.

Baca Juga: Wali Kota Sambut Danrem 071/WK di Kodim Tegal

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x