Buka Diklat Satpam Gada Pratama, Ini Pesan Dirbinmas Polda Jawa Tengah

- 20 November 2023, 16:45 WIB
Kasibinlat Subdit Binsatpampolsul Ditbinmas Polda Jateng Kompol Dewi Indah Utami.S.I.K.M.H, membuka Diklat Satpam Gada Pratama
Kasibinlat Subdit Binsatpampolsul Ditbinmas Polda Jateng Kompol Dewi Indah Utami.S.I.K.M.H, membuka Diklat Satpam Gada Pratama /Sari

PORTAL BREBES - Puluhan calon anggota Satuan Pengamanan (Satpam) mengikuti pendidikan dan latihan (Diklat) kualifikasi Gada Pratama tingkat Polda Jawa Tengah. Kegiatan ini terselenggarakan oleh PT. Rian Jaya Perkasa bekerjasama dengan Ditbinmas Polda Jateng.

Kasibinlat Subdit Binsatpampolsul Ditbinmas Polda Jateng Kompol Dewi Indah Utami.S.I.K.M.H, melakukan penyematan ID Card kepada perwakilan peserta Diklat, sebagai tanda mulainya pembinaan dan pelatihan. Yang bertempat di Aula SMK DWP Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Tegal.

Dalam sambutanya Kompol Dewi Indah mengatakan, Polri bertanggung jawab untuk memberikan bekal kemampuan dan teknik kepolisian terbatas kepada anggota satpam. Harapannya dengan pelatihan ini mereka menjadi lebih profesional dalam bertugas.

Baca Juga: Ribuan Pecinta Sepeda Tua Tumplek Blek Padati Alun-alun Tegal

"Dengan pendidikan dan pelatihan ini, kami berharap para petugas satpam mempunyai bekal kemampuan dan ketrampilan. Sehingga dalam menjalankan tugas, mampu melaksanakan fungsi keselamatan dan pelayanan," kata Kompol Dewi, Senin (20 November 2023).

Kompol Dewi pun berpesan kepada para peserta. Untuk mengikuti pelatihan dengan sebaik mungkin. Sehingga dapat menyerap pengetahuan dan ketrampilan yang Instruktur berikan selama pelatihan. 

"Ikuti pelatihan ini dengan sungguh-sungguh. Karena waktunya sangat singkat, sedangkan materi pelajarannya sangat banyak. Pergunakan waktu yang singkat ini dengan sebaik mungkin. Supaya rekan-rekan setelah selesai pendidikan, bisa memperoleh hasil yang optimal," pesannya.

Baca Juga: Wali Kota Tegal: Bantuan Keuangan Parpol Harus Dipertanggungjawabkan dan Dipahami dengan Baik

Kompol Dewi juga berharap kepada panitia penyelenggara. Dengan waktu pelatihan yang sangat singkat ini, agar para instruktur dan pembina dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x