Sudah Tau Belum? Ini Bedanya Pria Versus Wanita ketika Jatuh Cinta

- 17 Maret 2024, 10:30 WIB
Perbedaan wanita versus pria ketika jatuh cinta
Perbedaan wanita versus pria ketika jatuh cinta /Pexels/

PORTAL BREBES - Setiap orang mempunyai cara yang berbeda ketika sedang jatuh cinta. Cara setiap orang jatuh cinta, dan menunjukkan rasa cintanya bergantung pada karakter dan pengalaman yang pernah dialami.

Hal itu dipengaruhi juga oleh budaya dan gender setiap individu. Ada perbedaan pria versus wanita ketika sedang jatuh cinta. Apa saja bedanya?

Melansir dari akun Instagram @lovecoach.id, ada beberapa perbedaan yang bisa diketahui. Ini bedanya pria versus wanita ketika jatuh cinta:

Baca Juga: Yuk, Upgrade Skill Makeupmu! 5 Kesalahan Make Up yang Sering Dilakukan Wanita dan Cara Memperbaikinya

- Pria ketika jatuh cinta:

• Mereka hanya akan mengejar wanita yang disukai jika peluang menangnya besar. Semakin kecil peluang dapetin wanita incarannya, dia akan mundur bahkan berhenti berjuang.

• Pria nggak bisa jatuh cinta dan komitmen tanpa perjuangan. Mereka butuh merasa berjuang untuk mendapatkan sesuatu. Makanya banyak cowok ketika naksir cewek, dia bakal sering nawarin bantuan, pengen nganterin pulang, dan suka direpotin.

• Pria akan memperhitungkan apakah dia akan membahagiakan wanita yang dia taksir? Entah secara materi, mental, dst. Makanya ada banyak cowok pas-pasan sering mundur ketika tau cewek yang di taksir levelnya lebih tinggi.

Baca Juga: 5 Manfaat Minum Rebusan Daun Sirih untuk Wanita, Buruan Dicoba!

- Wanita ketika jatuh cinta:

• Wanita bisa komitmen dan berjuang demi cinta, meskipun peluang keberhasilannya nol. Makanya nggak heran banyak wanita tetep bertahan, meskipun sudah jelas dapat cowok yang perilakunya sering menyakiti.

• Wanita bisa jatuh cinta tanpa perlu alasan, dan pembuktian dari pria yang ditaksir. Apa itu alasan? Kalau sudah cinta ya cinta aja, makanya sering terjadi korban PHP.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x