Mulai Besok Selasa 30 Maret 2021 PT KAI Tambah 21 Stasiun yang Melayani Tes GeNose c19, Inilah Stasiunnya

- 29 Maret 2021, 19:49 WIB
PT KAI mulai besok, Selasa 30 Maret 2021 menambah 21 stasiun yang melayani tes GeNose c19  hingga penumpang sebelum naik harus melakukan tes GeNose C19 untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 di transportasi KA. Saat ini jumlah stasiun yang melayani GeNose c19 mencapai 44 stasiun/Instagram/@kai121
PT KAI mulai besok, Selasa 30 Maret 2021 menambah 21 stasiun yang melayani tes GeNose c19 hingga penumpang sebelum naik harus melakukan tes GeNose C19 untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 di transportasi KA. Saat ini jumlah stasiun yang melayani GeNose c19 mencapai 44 stasiun/Instagram/@kai121 /

Untuk dapat melakukan pemeriksaan GeNose C19 di stasiun, calon penumpang harus memiliki tiket atau kode booking Kereta Api jarak jauh yang telah lunas.

Selain itu, calon penumpang juga tidak diperbolehkan merokok, makan, dan minum (kecuali air putih) selama 30 menit sebelum melaksanakan tes.

Baca Juga: Sinopsis Paramavatar Shri Krishna Tayang Perdana Hari Ini Senin 29 Maret 2021 : Devaki Akan Melahirkan 8 Bayi

Baca Juga: Weton Senin Wage 29 Maret 2021, Ini Ramalannya Menurut Primbon Jawa

Hasil pemeriksaan GeNose C19 di 44 stasiun tersebut, dapat dipakai untuk keberangkatan di seluruh stasiun yang melayani perjalanan Kereta Api jarak jauh.

Dengan semakin banyaknya stasiun yang melayani pemeriksaan GeNose C19, PT KAI berharap hal ini dapat mendukung kebutuhan masyarakat yang ingin bepergian dengan kereta api sesuai dengan protokol kesehatan yang diterapkan Pemerintah.

Selain 21 stasiun yang baru ditambahkan, PT KAI sebelumnya juga telah membuka layanan pemeriksaan Covid-19 dengan menggunakan GeNose di 23 stasiun lain sebelumnya.

Stasiun tersebut antara lain stasiun Gambir, Pasar Senen, Bekasi, Bandung, Kiaracondong, Cirebon, Cirebon Prujakan, Semarang Tawang, Semarang Poncol, dan Tegal.

Kemudian stasiun Purwokerto, Kutoarjo, Yogyakarta, Solo Balapan, Lempuyangan, Madiun, Jombang, Surabaya Gubeng, Surabaya Pasar Turi, Malang, Sidoarjo, Jember, dan Ketapang.***

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah