Unggul 15 Suara, Mantan Wartawan Terpilih Jadi Ketua Askot Tegal

13 Juni 2022, 23:01 WIB
Tiga kandidat Ketua Askot Tegal, Hendria Priatmana, Desty Maniaro Loui dan Asif Saefudin ( berbaju merah) saat foto bersama pada Pembukaan Kongres Luar Biasa PSSI Tegal 2022 /Riyanto Jayeng/

PORTAL BREBES- Mantan wartawan salah satu radio berita nasional, Desty Maniaro Loui terpilih menjadi Ketua Asosiasi Kota ( Askot) Tegal untuk periode 2021-2025 dalam Kongres Luar Biasa Askot PSSI Tegal di Ruang Adipura, Komplek Balaikota Tegal, Senin 13 Juni 2022.

Baca Juga: Relawan ET Untuk Presiden Deklarasi JAKET di Brebes

Desty yang akrab disapa Dede yang diusung oleh 4 Klub Sepak Bola itu berhasil mengantongi 15 suara, sementara 2 kandidat lain yaitu Hendria Priatmana 4 suara dan Asif Saefudin 1 suara.

Baca Juga: Inilah yang Dilakukan Ibu-ibu di Tegal, Saat Memasuki Tahun Ajaran Baru Tapi Tak Ada Uang

Pemilihan dengan cara pemungutan suara itu diikuti oleh 20 voters yang masing-masing masing merupakan mandat dari 20 klub sepak bola.

Baca Juga: Awas, Warga Ancam Kirim Jenazah Ke Balai Kota Tegal Jika Aspirasi TPU Tak Direalisasi

" Saya mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang telah diberikan untuk memimpin Askot sampai tahun 2025 mendatang. Insya Allah bersama - sama dengan pengurus lain, akan memperbaiki kekurangan yang ada di tubuh Askot Tegal, " kata Dede.

Baca Juga: Aneh! Proyek di Tegal Dibatalkan Pokja Tanpa Alasan, Padahal Sudah ada Pemenangnya

Menurut wanita cantik dan enerjik yang aktif mensupport klub - klub sepak bola  ini, langkah awal yang akan dilakukannya adalah menyusun kepengurusan dan akan melakukan seleksi ketat supaya jajaran pengurus adalah figur-figur yang benar-benar mengerti tentang sepak bola.

Baca Juga: Wow.. Karang Taruna Mangkukusuman Tegal Gelar Turnamen Sepak Bola Spektakuler

" Sesuai saran Pak Walikota, susunan pengurus akan diisi oleh orang-orang yang paham sepak bola dan setiap pengurus akan membuat pernyataan atau semacam pakta integritas dengan tujuan agar memiliki rasa tanggungjawab berorganisasi, " tegas Dede.

Baca Juga: Sambang ke Poskamling Digiatkan Polres Tegal Kota, Ajak Peran Aktif Masyarakat

Dede menambahkan, langkah selanjutnya adalah menginventarisir keberadaan seluruh klub sepak bola yang di Kota Tegal.

Baca Juga: Jadwal Bola Senin 13 Juni 2022, Ada Piala Presiden: Persebaya vs Bhayangkara dan UEFA Nations League

" Nanti Askot akan berkoordinasi dengan KONI mencoba menggelar turnamen sepak bola cilik-cilikan ( kecil-kecilan) atau semacam tanding antar kampung. Sekaligus dari situ Askot akan mengevaluasi bibit - bibit pemain unggulan baru yang selanjutnya bisa dininbing menjadi pemain handal, " ujar Dede.

Baca Juga: Dalam Sehari 2 Rumah Kosong di Brebes Terbakar

Sementara, Ketua Panitia Penyelenggara Kongres Luar Biasa Askot PSSI Tegal 2022, Adi Jefri Hermanto kepada wartawan mengatakan,  ada 24 klub Sepak bola di Kota Tegal yang semuanya memiliki hak suara.

Baca Juga: Bupati Brebes Berharap Kades Terpilih Dapat Menggunakan Dana Desa Sesuai Aturan

Namun menurut Jefri, sampai dengan akan digelarnya acara Kongres, hanya ada 22 klub yang memberikan surat mandat untuk mengikuti Kongres.

" Pada akhirnya, yang hadir ke acara pemungutan suara hanya 21 utusan, 1 utusan abstain dan 2 utusan klub yang tidak memberikan surat mandat meskipun keduanya datang, tetap tidak memiliki hak suara dan hanya dinilai sebagai peninjau, " kata Jefri.

Baca Juga: Karang Taruna Kecamatan Bumiayu Brebes Gelar Exhibition Match di Lapangan Asri

Jefri menambahkan, dari 21 utusan yang hadir, 1 utusan dari Klub Persepas walk out, maka total voters hanya ada 20 suara. Bahkan, salah satu  kandidat Ketua yakni Asif Saefudin juga bersikap walk out dari acara Kongres.

" Meskipun kandidat Ketua ada yang walk out, namun tidak menggugurkan komposisi kandidat calon Ketua. Dan Asif Saefudin mendapat dukungan voters 1 suara, " tegas Jefri. ***

Editor: Dewi Prima Mayasari

Tags

Terkini

Terpopuler