Laga Penentu ke Semifinal, Jam Tayang Indonesia vs Filipina di Piala AFF 2022 Berubah

- 1 Januari 2023, 12:25 WIB
Indonesia vs Filipina di Grup A Piala AFF akan bermain di Stadion Rizal Memorial
Indonesia vs Filipina di Grup A Piala AFF akan bermain di Stadion Rizal Memorial /PSSI/

PORTAL BREBES - Jam tayang berubah, inilah jadwal Indonesia vs Filipina di Piala AFF 2022, laga penentu ke semifinal.

Timnas Indonesia akan menghadapi Filipina pada pertandingan terakhir Grup A di Piala AFF 2022.

Berikut ini adalah jadwal Indonesia vs Filipina di Piala AFF 2022 yang jam tayangnya berubah.

Baca Juga: Prediksi Skor Spurs vs Aston Villa di Liga Inggris, Susunan Pemain Hingga Head to Head!

Indonesia akan melakoni pertandingan terakhir Grup A dengan menjalani laga tandang ke Filipina.

Pertandingan ini sangat penting bagi Indonesia guna menentukan tiket lolos ke babak semifinal Piala AFF 2022.

Saat ini Indonesia berada di peringkat kedua klasmen sementara Grup A dengan mengemas 7 poin dari 3 pertandingan yang telah dilakoni.

Baca Juga: Prediksi Skor Chelsea vs Nottingham Forest di Liga Inggris, Susunan Pemain Hingga Head to Head!

Sedangkan Filipina berada di posisi ke empat klasmen sementara Grup A dengan torehan 3 poin dari 3 pertandingan yang telah dijalani.

Sayangnya Filipina sudah dipastikan tersingkir dalam perburuan tiket ke semifinal Piala AFF 2022, karena poin mereka sudah tidak mungkin lagi untuk finish di posisi kedua teratas di Grup A.

Secara head to head, Indonesia sudah bertemu sebanyak 24 pertandingan di berbagai ajang.

Baca Juga: Kabar Baik untuk AS Roma di Tahun Depan

Indonesia mampu mencatatkan 19 kemenangan atas Filipina. Sedangkan Filipina baru sekali mengalahkan Indonesia dan 4 kali menahan imbang Tim Garuda.

Indonesia vs Filipina kini berubah jam tayang, jika di laga sebelumnya Timnas Indonesia tayang pada pukul 16:00 atau 17:00 WIB. Namun kali ini untuk Timnas Indonesia vs Filipina akan tayang pada tanggal 2 Januari 2023 pukul 19:30 WIB di Stadion Rizal Memorial, Manila.***

 

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah