Nobar The EndGame Marak Digelar di Berbagai Kota, Inilah Cara Daftar Menggelar Nobar

- 6 Juni 2021, 11:16 WIB
Salah satu titik penyelanggaraan Nobar The EndGame yang dilakukan sebua komunitas/Twitter/@SistersInDanger
Salah satu titik penyelanggaraan Nobar The EndGame yang dilakukan sebua komunitas/Twitter/@SistersInDanger /

PORTAL BREBES - Nonton bareng (Nobar) film dokumenter yang menghadirkan testimoni 16 pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang tidak lolos tes wawasan kebangsaan marak diselenggarakan di berbagai kota.

Jauh sebelum penayangan perdana yang digelar mulai Sabtu 5 Juni 2021 kemarin, film dokumenter besutan sutradara Dandhy Laksono itu terus mengalir permintaan orang-orang yang ingin menyaksikan film tersebut dan menggelarnya dalam acara nobar.

Menurut akun Twitter @watchdoc_ID hingga 1 Juni 2021 telah masuk lebih dari 200 titik nobar The EndGame yang telah terdaftar.

"Setengahnya dilaksanakan serentak pada 5 dan 6 Juni 2021," kata @watchdoc_ID seperti dikutip PortalBrebes.Com.

Bahkan untuk hari ini, Minggu 6 Juni 2021 seperti yang diinformasikan Watchdoc Documentary di @watchdoc_ID, nobar The EndGame (Ronde Terakhir Melawan Korupsi) digelar secara serempak di berbagai. Selain di kota-kota besar

Baca Juga: Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta Minggu 6 Juni 2021 : Elsa Takut Andin Akan Menghancurkan Kebahagiaannya

Lebih dari 200 titik nobar The EndGame telah terdaftar. Setengahnya dilaksanakan serentak pada 5 dan 6 Juni 2021. Selain di kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta dan Malang, puluhan acara nobar film dokumenter tersebut juga terlihat diadakan di sejumlah kota kecil lainnya.

Di Jakarta saja terdapat tujuh titik lokasi layar tancap. Diantaranya yang digelar oleh Indonesia Corruption Watch yang diadakan di GudSkul, Jakarta Selatan pukul 15.00 WIB.

Sedangkang di Kota Bandung juga ada tujuh lokasi yang menggelar acara serupa dan tiga lainnya di Bandung Barat.

Nampaknya masalah alih status pegawai KPK menjadi ASN melalui tes wawasan kebangsaan yang berujung dipecatnya 51 pegawai karena tidak lolos tes dan dianggap tidak bisa dibina, memunculkan rasa penasaran di kalangan masyarakat.

Hingga mereka mencoba menemukan jawabannya melalui film dokumenter The EndGame yang menghadirkan testimoni 16 pegawai KPK yang tidak lolos tes wawasan kebangsaan tersebut dan sebagai momen merefleksikan jejak langkah dan komitmen pemberantasan korupsi.

Baca Juga: Denny Darko Sebut Teknologi 5G Akan Menyengsarakan Banyak Orang Melebihi Covid-19

Karena menurut Dandhy Laksono selaku sutradara, film tersebut memang ingin merekam sejarah upaya-upaya secara sistematis melemahkan KPK melalui agenda besar revisi UU KPK dan bagaimana hal itu berkaitan dengan korupsi-korupsi yang dilakukan politisi.

Sisi menarik dari film itu, dari kacamata Dandhy, ialah bagaimana untuk pertama kalinya pegawai KPK yang bekerja di belakang layar atau garis depan pemberantasan korupsi bersaksi di depan kamera secara terbuka dan jumlahnya cukup banyak.

The EndGame
Ronde Terakhir Melawan Korupsi

Sutradara : Dandhy Laksono, Produser : Indra Jati, Joni Aswira, Irvan Imam Syah, Vodeografer : IkangFauji, Harry Maulana, Gerild Kaluku, Abdan Usaid, Probo Kushartoyo, Ricky Maulana, Editor : Fandhi Bagus, Khoirul Umam Unit Produksi : Risky Ramdani, Nurul Alvi, Yuli Astrini, Eka Maharani, Riko

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Hari Ini Minggu 6 Juni 2021 : Dari Badai Pasti Berlalu Hingga Buku Harian Seorang Istri

Nah bila dikotamu belum ada acara nobar The Endgame dan ingin menyelenggarakannya, seperti diunggah akun Instagram @watchdoc_insta tata cara dan persyaratannya adalah sebagai berikut :

Tata cara mendaftar dan persyaratan sebagai penyelenggaran Nobar The EndGame/Instagram/@watchdoc_insta
Tata cara mendaftar dan persyaratan sebagai penyelenggaran Nobar The EndGame/Instagram/@watchdoc_insta

1. Jumlah penonton minimal 15 orang dengan jumlah maksimal 50% dari total kapasitas tempat.

2. Melaksanakan protokol kesehatan
- Menggunakan masker
- Mnyediakan tempat cuci tangan
- Menjaga jarak aman 1 meter per orang saat nobar berlangsung

3. Kualitas dan jumlah speaker disesuaikan dengan jumlah penonton dan luas tempat.

Baca Juga: Jadwal Acara INDOSIAR Hari ini Minggu 6 Juni 2021 : Ada LIDA 2021 dan Tukul Arwana One Man Show

4. Acara Nobar boleh digunakan untuk kegiatan sosial seperti fundraising organisasi non profit, penggalangan dana untuk korban bencana, atau hal lain yang bersifat sosial (dengan memberitahukan kepada Watchdoc)

5. Nobar bukan untuk kepentingan komersial

6. Penyelenggara wajib mempublikasikan kegiatan di akun media sosial dengan tagar #KPKEndGame dan tandai di media sosial @KPK_EndGame.

7. Penyelenggara membuat 2 video testimoni sederhana setelah Nobar berlangsung.

Dan inilah link untuk mendaftar Nobar The EndGame yang diberikan pihak Watchdoc : bit.ly/NobarKPK_EndGame.***

Editor: Marsis Santoso

Sumber: Instagram @watchdoc_insta Twitter @watchdoc_ID


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah