Bakal Punya Wajah Baru, Kios Blok B & C Pasar Pagi Kota Tegal Akan Dipasangi Banner Penanda

- 10 Juni 2022, 13:01 WIB
Kepala Kantor Pasar Pagi Kota Tegal Blok B & C, Maskuri saat mensosialisasikan rencana pemasangan banner penanda kios.
Kepala Kantor Pasar Pagi Kota Tegal Blok B & C, Maskuri saat mensosialisasikan rencana pemasangan banner penanda kios. /Sari

PORTAL BREBES - Untuk memudahkan konsumen saat memasuki pasar dan mencari kios, sekaligus menciptakan kerapian dan keindahan kios, rencananya Kantor Pasar Pagi Kota Tegal Blok B dan C akan memasangi kios dengan banner yang bertuliskan nama kios dan produk yang dijualnya.

Maskuri selaku Kepala Pasar Pagi Kota Tegal Blok B dan C saat ditemui, Jumat 10 Juni 2022 mengatakan, untuk memberikan keindahan dan kerapian di kios-kios yang berada di Blok B, C dan tambahan kios yang berada di Jalan Batanghari Kota Tegal, akan dipasang banner ukuran 60 cm x 20 cm.

Baca Juga: Sembilan Pejabat di Pemkab Tegal Dimutasi, Ini Datanya

Banner yang dipasang merupakan banner penanda, yang bertuliskan nama kios dan jenis barang yang dijual. Dari data yang ada, sebanyak 81 kios pedagang berada di Blok B, C dan di Jalan Batanghari yang merupakan kios milik pemerintah dan ditarik retribusi.

Menurut Maskuri, sebagian besar merupakan pedagang sembako, sayuran, ikan, daging dan gerabah. Rencananya pengadaan banner tersebut akan diajukan ke sponsor ataupun program CSR. Jika banner sudah tercetak maka bisa dipasang di bagian atas kios.

Baca Juga: Ketua Dewan Syuro DPP PKB Dimyati Rois Meninggal Dunia, Berikut Profil Pengasuh PP Al Fadhlu wal Fadhilah

Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kota Tegal, M Rudi Herstyawan menjelaskan bahwa inovasi tersebut selain untuk mewujudkan kerapian, juga sebagai upaya untuk peningkatan ekonomi pedagang yang ada di pasar, setelah pandemi covid-19. Dengan adanya penanda, diharapkan akan mendapatkan konsumen-konsumen baru yang kelak menjadi langganan.

Liem salah seorang pedagang sembako di Blok C Pasar Pagi Kota Tegal sangat mendukung upaya pasar untuk memberikan tanda di kios-kios, sehingga memudahkan pembeli mencari kios. Selain itu kios juga nampak seragam dengan banner yang dicetak.

Baca Juga: Hebat!! 6 Pelaku Tindak Kriminal Diringkus Polres Tegal Kota

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x