Seluruh Camat di Kabupaten Tegal Sepakat Berdayakan Karang Taruna

- 1 Juli 2022, 22:45 WIB
Ketua Karang Taruna Kabupaten Tegal Edi Sulistiyanto saat menyampaikan sambutan dalam acara Rakor Karang Taruna dengan Camat se-Kabupaten Tegal di Aula Dinas Sosial Kabupaten Tegal, Kamis 30 Juni 2022
Ketua Karang Taruna Kabupaten Tegal Edi Sulistiyanto saat menyampaikan sambutan dalam acara Rakor Karang Taruna dengan Camat se-Kabupaten Tegal di Aula Dinas Sosial Kabupaten Tegal, Kamis 30 Juni 2022 /

PORTAL BREBES - Seluruh Camat di Kabupaten Tegal sepakat bakal memberdayakan Karang Taruna di wilayahnya.

Para camat ini juga akan mengarahkan kepada seluruh Kepala Desa (Kades) serta Lurah untuk bekerjasama dengan mereka.

Hal itu mencuat dalam acara Rapat Koordinasi (Rakor) Karang Taruna dengan Camat se-Kabupaten Tegal di Aula Dinas Sosial Kabupaten Tegal, Kamis 30 Juni 2022.

Baca Juga: Prajurit TNI Bikin Ulah di Mapolsek Dukuhturi Tegal, Wajah Kapolsek Pucat, Lalu..

Rakor dihadiri Koordinator Tenaga Ahli Desa, Perkumpulan Aparatur Pemerintah Desa se-Indonesia (Papdesi) dan Persatuan Kepala Desa Jawa Tengah (Praja) serta Karang Taruna tingkat kabupaten dan kecamatan.

Adapun, sebagai narasumber, panitia menghadirkan Kepala Dispermades Kabupaten Tegal Dessy Arifianto dan Plt Kepala Dinsos Kabupaten Tegal Nurhayati.

"Pemberdayaan Karang Taruna baik dari pendanaan dan kegiatan Pekan Olahraga Desa (Pordes) sudah dilakukan di Kecamatan Suradadi dan Kramat. Makanya, kami berharap bisa dilakukan di semua kecamatan," kata Ketua Karang Taruna Kabupaten Tegal, Edi Sulistiyanto.

Baca Juga: Menpan RB Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia

Edi menyatakan, kesepakatan itulah yang selama ini ditunggu-tunggu oleh Karang Taruna. Sebab, Karang Taruna yang sudah dibentuk di tiap desa belum maksimal dilibatkan dalam pembangunan desa.

Dengan arahan tersebut, diharapkan para kades bisa lebih optimal dalam melibatkan Karang Taruna di desa.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah