Dapat Pesanan Gendang dari Ganjar Pranowo, Pengrajin Sukoharjo: 24 Jam Jadi

- 2 September 2022, 01:03 WIB
Pengrajin gendang di Sukoharjo menunjukkan hasil kreasinya.
Pengrajin gendang di Sukoharjo menunjukkan hasil kreasinya. /Pemprov Jateng/

PORTAL BREBES - Seorang pengrajin gendang di Kabupaten Sukoharjo mendapat pesanan gendang dari Gubernur Jateng Ganjar Pranowo.

Pengrajin gendang itu yakni Danil Lestari, pemilik Work Shop Noles Ai, di Desa Kunden, Kecamatan Bulu, Kabupaten Sukoharjo.

Gendang atau kendhang itu rencananya akan diberikan Ganjar kepada Farel Prayoga, penyanyi cilik asal Banyuwangi.

Saat mendapat pesanan itu, Danil Lestari, mengaku siap bakal mengerjakannya dalam waktu kurang dari 24 jam.

Baca Juga: Dapat Uang Kertas Tahun Emisi Baru, Ganjar Langsung Tukar dengan Uang Lamanya

“Dapat pesanan dari Pak Ganjar dadakan, dan harus jadi secepatnya. Jadi kita ngebut ngerjainnya, tapi tetap dengan presisi agar bunyinya bagus,” kata Danil, saat ditemui di tempat workshopnya, Rabu 31 Agustus 2022.

Pesanan itu, semula datang lewat telpon. Kemudian ada staf yang datang ke tempatnya untuk menyampaikan detil pesanan. Dan, dia diminta menyelesaikan pesanan satu set dalam waktu semalam.

“Jadi ada yang datang ke sini katanya minta pesanan. Tidak tahu buat siapa, tapi dari Pak Ganjar mau dihadiahkan ke Mas Farel atau bagaimana itu yang lagi viral,” kata Danil, dikutip portalbrebes dari situs resmi Pemprov Jateng, Jumat 2 September 2022.

Baca Juga: Resmikan Learning Center Bawang Putih di Tegal, Ganjar Berharap Begini

Awalnya, Danil ragu dengan deadline waktunya. Namun, karena yang pesan Gubernur, ia yakin bisa menyelesaikan enam jenis gendang tersebut.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x