Bukan Lahir di Tegal, Pangeran Purbaya Merupakan Seorang Keturunan Raja?

- 29 Agustus 2023, 08:23 WIB
potret makam Pangeran Purbaya di Desa Kalisoka Tegal
potret makam Pangeran Purbaya di Desa Kalisoka Tegal /Facebook Kalisoka, Desa Wisata Religi, Sejarah dan Budaya Kab Tegal/

PORTAL BREBES - Pangeran Purbaya merupakan anak dari Ki Gede Sebayu yang juga berhasil membesarkan nama Tegal hingga namanya dikenang sampai saat ini.

Karomah, cerita hingga ketokohannya masih melekat di benak masyarakat lantaran semasa hidupnya banyak kisah yang menarik dalam setiap menata Tegal.

Ketokohan Pangeran Purbaya mulai nampak saat dirinya menjadi menantu Ki Gede Sebayu yang menikahi putrinya yakni Raden Ayu Rara Giyanti Subhaleksana.

Baca Juga: Bukan di Slawi, Ternyata Ki Gede Sebayu Semasa Hidupnya Bertempat Tinggal Disini

Cerita tersebut berawal dari dirinya yang memiliki kesaktian untuk mengikuti sayembara dari Ki Gede Sebayu tentang perobohan pohon jati yang sangat besar.

Hingga ke 25, Pangeran Purbaya ini berhasil merobohkan pohon jati tersebut untuk dijadikan sebagai tiang masjid di Desa Kalisoka Tegal.

Bahkan, nama ke 25 tersebut dijadikan Ki Gede Sebayu sebagai salah satu nama tempat di Kabupaten Tegal yang bernama Slawi. Bahasa tersebut didasari penamaan 25 dalam bahasa Tegal (selawe).

Baca Juga: Bukan Lahir di Tegal, Ternyata Ki Gede Sebayu Dilahirkan Disini

Lantas siapa Pangeran Purbaya?

Pangeran Purbaya merupakan salah satu putra dari Sultan Agung yakni Raja Mataram yang berpusat di Yogyakarta.

Sebagaimana dilansir Portal Brebes dari laman YouTube Tualang Brebes, nama asli Pangeran Purbaya adalah Sayyid Abdul Ghoffar yang juga memiliki nama samara Ki Jadug.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x