Pasha Ungu Sebut Giring Naif dan Kerdil, Terkait Pernyataannya Soal Banjir Jakarta

23 Februari 2021, 13:13 WIB
Pasha ungu, Anies Baswedan, Giring Nidji. //Kolase instagram.com/@pashaungu_vm/@aniesbaswedan/@giring

PORTAL BREBES - Pernyataan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha yang menyebut Gubernur DKI Anies Baswedan tidak memiliki kapabilitas dalam mengelola Jakarta dan tidak punya cara yang jelas dalam mengatasi banjir dibalas oleh Pasha Ungu.

Pasaha Ungu, pentolan dan vokalis Ungu Band yang baru saja mengakhiri jabatannya sebagai Wakil Walikota Palu itu menyebut, kata kapabilitas yang disampaikan Giring Ganesha untuk mengkritik Anies Baswedan tidak tepat sebab persoalan Jakarta tidak hanya banjir.

Menurut Pasha, hari ini ada pandemi, ada persoalan kemiskinan baru dampak dari pandemi ada persoalan pemulihan ekonomi ada persoalan pembangunan juga pembenahan serta dekorasi kota yang jg tidak bisa ditinggalkalkan begitu saja.

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Hari Ini, Selasa 23 Februari 2021: Ada Kulfi, Radha Krishna hingga Garis Tangan

"Semua harus diselesaikan setidaknya secara linier/paralel.. kalau kemudian persoalan banjir melahirkan pendapat terkait kapabilitas secara menyeluruh saya pribadi tidak sepakat..," ujar pria yang memiliki nama asli Sigit Purnomo Syamsudin Said tersebut di kolom komenter Instagram Giring Ganesha @giring.

 

Pasha Ungu juga menyebutkan, "selaku pemimpin partai di Republik ini sejatinya saudaraku giring harus lebih bijak melihat situasi bangsa kita yang sedang ‘sakit’ & ‘sulit’.. setidaknya narasi yang dibangun harusnya menenangkan tidak ‘meresahkan’apalagi sampai ke persoalan penilaian ketidakmampuan seseorang.. bukankah bro giring pun tidak dalam kapasitas menilai seperti itu..? apakah bro giring sudah pernah teruji mengelola sebuah kota/daerah atau bahkan kelurahan..? mohon maaf kalau saya keliru berpendapat bro ketum.. salam millenial! hidup PSI!salam hormat saya -pasha- ketua DPP PAN..," ungkap Pasha Ungu atau @pashaungu_vm menambahkan.

Seperti diketahui, terkait banjir yang melanda wilayah DK Jakarta beberapa hari terakhir, vokalis Band Nidji, Giring Ganesha yang juga politisi PSI memberikan kritik kepada Gubernur Anies Baswedan melalui unggahan di akun Instagram @giring. Inilah kritik Gring Nidji tersebut.

Baca Juga: Live Streaming dan Sinopsis Kulfi di ANTV, Selasa 23 Februari 2021, Kulfi Ajak Kerja Sama Amyra Satukan Lovely

Mas Gubernur @aniesbaswedan jangan cuma melempar kesalahan pada curah hujan dan banjir kiriman. Pada banjir kemarin, status pintu air di Bogor dan Depok normal. Artinya banjir terjadi karena Mas Gubernur Anies tidak punya rencana dan cara yang jelas untuk mengatasinya.

Selama tiga tahun terakhir Mas Anies tidak pernah serius mengatasi banjir selain itu Mas Anies terbukti tidak punya kapabilitas mengelola Jakarta. Naturalisasi sungai yang selalu digembar-gemborkan Mas Anies terbukti cuma konsep di atas kertas, tidak dikerjakan di lapangan sementara normalisasi sungai dihapuskan.

Selain itu, menjelang musim hujan, tidak terlihat ada upaya untuk mengeruk sungai, membersihkan saluran air, dan mengecek pompa.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans7 Selasa 23 Februari 2021: Ada Opera Van Java hingga Lambe Tujuh

Ketika tindakan-tindakan itu tidak dilakukan, mustahil Jakarta bebas dari banjir. Padahal anggaran DKI Jakarta lebih dari cukup untuk membiayai itu semua.

Anggaran Jakarta diboroskan untuk hal-hal tak perlu. Lihat saja, untuk pembayaran uang muka Formula E, mempercantik JPO, atau mengecat genting-genting rumah warga. Dari sini, Gubernur Anies terlihat tidak mampu menyusun prioritas. Kebutuhan mendesak dinomorduakan, hal-hal bersifat kosmetik justru didahulukan.

#BanJirJakarta2021 #prayforJakarta #PSI #HadirKerjaUntukRakyat."***

 

 

Editor: Marsis Santoso

Sumber: Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler