Ini Dia! Pizza yang Dibuat Berbahan Roti Tawar

18 September 2023, 21:44 WIB
Pizza roti tawar sosis /Tangkap layar laman instagram @mariaulfah1357

PORTAL BREBES - Pizza merupakan makanan ala Italia dikenal berbentuk lingkaran dan dinikmati per irisan. Tapi bagaimana kalau pizza dibuat dari roti tawar?

Ternyata dengan bahan roti tawar mampu dibuat pizza yang lezat dan enak. Apalagi dimakan saat perut keroncongan, sudah pasti langsung kenyang.

Berbahan dasar mudah, dan cara membuat yang simpel, pizza berbahan roti tawar tentu menjadi pilihan praktis untuk menemani saat santai menikmati teh atau bisa menjadi bekal sekolah anak.

Baca Juga: Pemerintah Kota Tegal Proyeksi Pendapatan Daerah Alami Peningkatan 2,50 Persen

Intip resep dan cara membuat yang dikutip dari laman instagram @mariaulfah1357. Pada lamannnya membagikn cara membuat pizza roti tawar sosis.

Bahan-bahan:

- Roti tawar
- Sosis
- Bawang bombay
- Saus tomat
- Saus sambal
- Keju mozarella/ cheddar
- Mentega
- Oregano
- Minyak untuk menumis

Baca Juga: Ayam Goreng Ketumbar, Resep Mudah dengan Bahan Sederhana

Cara membuat:

1. Tumis bawang bombay dan sosis sampai matang, lalu angkat dan sisihkan.

2. Olesi roti tawar dengan saus tomat, beri tumisan bawang bombay dan sosis, taburi keju, saus cabe dan oregano.

3. Lelehkan mentega dalam wajan teflon. Lalu masukkan roti tawar dan tutup. Bakar sampai dirasa cukup.

Baca Juga: Dari Bahan Daging Ayam dan Sereh Jadi Kuliner yang Lezat

Pizza roti tawar sosis sudah siap untuk dinikmati. Tidak membutuhkan banyak bahan, bisa menjadi camilan enak mengenyangkan.*

Editor: Dewi Prima Mayasari

Tags

Terkini

Terpopuler