GILA! HP Infinix Zero 20 dan Infinix Zero Ultra Punya Kamera Utama Terbesar 200 MP dan Kamera Selfie 60 MP

- 7 Oktober 2022, 20:49 WIB
Infinix Zero 20 Meluncur di Pasar Global, Apa Bakal Masuk Indonesia? Ini Spesifikasinya
Infinix Zero 20 Meluncur di Pasar Global, Apa Bakal Masuk Indonesia? Ini Spesifikasinya / Tangkap layar infinix/

PORTAL BREBES - Infinix sedang gila-gilaan mengeluarkan produk terbaru mereka ke pasar Indonesia.

Produk terbaru yang mereka luncurkan yakni Infinix Zero 20 dan Infinix Zero Ultra. Kedua HP tersebut memiliki kelebihan masing-masing.

Jika pada HP Infinix Zero 20 memiliki kamera selfi yang besar yakni 60 MP, maka pada Infinix Zero Ultra memiliki kamera utama sebesar 200 MP.

Baca Juga: HP Realme yang Bisa Buat Main Game, Harga Murah Mulai Rp1 Jutaan

Layar Infinix Zero 20 terbilang cukup lebar, yakni 6,7 inchi sedangkan pada Infinix Zero Ultra lebih besar lagi yakni 6,8 inchi.

Pada sektor dapur pacu, Infiniz Zero 20 menggunakan MediaTek Helio G99 sedangkan pada Infinix Zero Ultra menggunakan Dimensity 920 dan dapat menerima sinyal 5G.

Ukuran RAM dan penyimpanan, Infinix Zero Ultra tentu lebih besar yakni 8/256GB, sedangkan pada Infinix Zero 20 hanya sebesar 8/128GB.

Sektor kamera utama kedua HP tersebut juga berbeda. Jika pada Infinix Zero 20 hanya sebesar 108MP, maka pada Infinix Zero Ultra kamera utamanya sebesar 200MP.

Infinix Zero 20 juga diklaim merupakan kamera selfie terbesar, yakni 60MP.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x