Resep Tahu Bakso Ayam, Isiannya Padat dengan Rasa Gurih Cocok untuk Lauk atau Camilan

- 20 Februari 2024, 12:27 WIB
Tahu bakso ayam, cocok untuk lauk atau camilan
Tahu bakso ayam, cocok untuk lauk atau camilan /Facebook @Matbah Alfazza/

PORTAL BREBES - Tahu bakso bisa jadi pilihan untuk lauk atau camilan kamu bersama keluarga di rumah. Isiannya padat dengan rasa gurih dijamin pasti ada bikin nagih.

Bahan-bahannya mudah didapat, dan cara buatnya juga gampang. Tahu bakso ini bisa dijadikan stok lauk atau camilan di rumah dengan menyimpannya di dalam freezer.

Dilansir dari akun Facebook @Matbah Alfazza, berikut resep tahu bakso yang bisa langsung kamu praktikkan di rumah!

Baca Juga: Resep Keju Aroma, Mudah dan Praktis Nggak Pakai Ribet

Bahan:

- 6 buah tahu putih/goreng ukuran 4x10x2 cm
- Minyak goreng

Adonan isi:

- 100 gr daging ayam cincang halus
- 50 gr udang kupas cincang halus
- 1 sdm daun bawang iris halus
- 3 siung bawang putih, parut
- 2 sdm tepung terigu
- 1 sdm tepung kanji
- 1 sdt minyak wijen
- 1 butir telur ayam
- ½ sdt merica bubuk
- 1 sdt garam

Baca Juga: Resep Lumpia Basah Bandung, Isiannya Ditumis Dadakan dan Langsung Disajikan

Cara memasak:

1. Lubangi tiap potong tahu di bagian tengahnya, sisihkan tahu yang dikeruk dan haluskan

2. Campurkan tahu halus dengan bahan adonan Isi, aduk-aduk hingga tercampur rata

3. Isikan adonan isi dalam tahu hingga bagian yang berlubang terisi penuh

4. Kukus dalam kukusan panas hingga matang, selama 30 menit, angkat dan dinginkan

5. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kecokelatan. Angkat dan tiriskan

Baca Juga: Resep Ginger Shot, Minuman Kaya Manfaat dan Bisa untuk Restock di Rumah

Tahu bakso siap disajikan, nikmati dengan cabe rawit segar atau saus kacang sesuai selera. Tahu bakso ini juga bisa jadi ide jualan frozen food karena bisa dibekukan. Dengan membuat sendiri tahu bakso di rumah, kamu tidak harus membelinya di luar. Selamat mencoba.***

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x