Jelang Libur Akhir Tahun, Kebun Binatang Bandung Tambah Varian Baru, Salah Satunya Zona Afrika

- 9 Desember 2020, 19:10 WIB
Relawan Rumah Zakat menyalurkan pakan satwa ke Kebun Binatang Bandung yang merupakan donasi dari para #PahlawanKebahagiaan di Kebun Binatang Bandung, Jalan Tamansari, Kota Bandung, Selasa 10 November 2020
Relawan Rumah Zakat menyalurkan pakan satwa ke Kebun Binatang Bandung yang merupakan donasi dari para #PahlawanKebahagiaan di Kebun Binatang Bandung, Jalan Tamansari, Kota Bandung, Selasa 10 November 2020 /Pikiran-Rakyat.Com/BeritaKBB/Ade Bayu Indra

 

 

PORTAL BREBES – Banyak kebun binatang di tanah air yang dikenal oleh masyarakat. Seperti misalnya, Taman Safari Bogor dan Kebun Binatang Ragunan di Jakarta. Selain itu, ada juga Kebun Binatang Bandung, Jawa Barat yang saat ini sudah memiliki 850 species binatang.

Bagi Anda akan berlibur akhir tahun ini, baik bersama keluarga maupun sahabat terdekat, bisa jadi Kebun Binatang Bandung (Bandung Zoo) dijadikan alternatif pilihan untuk dikunjungi. Apalagi, Kebun Binatang Bandung menawarkan varian baru yang bisa Anda nikmati jika berkunjung ke tempat tersebut.

Dikutip PortalBrebes.com dari laman Literasi News, berjudul ‘Pasti Seru Ketika Anda Sekeluarga Kasih Makan Jerapah Secara Langsung di Kebun Binatang Bandung’, Rabu (9/12/2020),  Kebun Binatang Bandung (Bandung Zoo) menjelang liburan akhir tahun ini membuka beberapa eksibit baru untuk memuaskan para pengunjungnya dalam mengisi liburan.

Baca Juga: Belum Dapat BLT Subsidi Upah? Ikuti Petunjuk Pengajuan Pengaduannya di Bawah Ini

Beberapa varian baru tersebut di antaranya Zona Afrika, bisa masuk kubah burung, restoran, dan lainnya.

 DARMA LEGI/GM RELAWAN Rumah Zakat memberikan pakan hewan dikandang jerapah di Kebun Binatang Bandung, Jln. Tamansari, Kota Bandung, Selasa (10/11/2020). Dalam rangka memperingati hari Pahlawan, Rumah Zakat menyalurkan pakan satwa yang merupakan donasi dari masyarakat melalui gerakan #PahlawanKebahagiaan.
DARMA LEGI/GM RELAWAN Rumah Zakat memberikan pakan hewan dikandang jerapah di Kebun Binatang Bandung, Jln. Tamansari, Kota Bandung, Selasa (10/11/2020). Dalam rangka memperingati hari Pahlawan, Rumah Zakat menyalurkan pakan satwa yang merupakan donasi dari masyarakat melalui gerakan #PahlawanKebahagiaan.

Kali ini Anda sekeluarga akan mendapat pengalaman unik di kubah burung dan Zona Afrika, yakni bisa memberi pakan (feeding) secara langsung ke berbagai jenis hewan di spot tersebut.

Cukup membeli pakan Rp10.000, Anda bisa memberi pakan langsung ke berbagai jenis ungags yang ada di kubah burung.

Halaman:

Editor: Eko Saputra

Sumber: Literasi News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah