Wisata Kuliner Unik dengan Bumbu dan Daging Serba Merah: Sate Bulus Khas Banjar

- 8 Januari 2023, 15:04 WIB
Resep rahasia sate daging agar empuk dan anti alot
Resep rahasia sate daging agar empuk dan anti alot /YouTube W.N COOKING

PORTAL BREBES - Biasanya, sate terbuat dari daging kambing maupun ayam.

Maka tidak heran jika banyak pedagang yang menjual sate kambing maupun sate ayam.

Kedua jenis sate tersebut memang menjadi favourite para pecinta kuliner di Indonesia.

Baca Juga: Sedang Tayang di Bioskop: Sinopsis Film MEGAN, Kisah Robot yang Dijadikan Pengasuh Tapi Justru Menjadi Teror

Daging mentah yang dibakar dengan disiram bumbu membuat cita rasa sate memiliki kekhasan tersendiri.

Jika sudah terbiasa makan sate kambing maupun sate ayam, tidak ada salahnya anda mencoba merasakan sensami makan sate bulus.

Bulus tergolong keluarga kura-kura dan penyu. Biasanya bulus hidup di rawa-rawa.

Daging bulus ternyata enak dijadikan kuliner untuk disantap bersama dengan nasi putih.

Warnanya yang berwarna merah membuat selera makan semakin bertambah.

Jika biasanya bumbu sate kambing terbuat dari kecap manis dan bawang merah serta tomat, namun berbeda dengan sate bulus.

Sate bulus menggunakan bumbu hamba yang digunakan sebagai bumbu bakar maupun bumbu santap.

Bahan untuk membuat sate bulus berupa bawang putih, gula merah, dan tomat. Itulah mengapa bumbu sate bulus berwarna merah.

Baca Juga: Wisata Instagrameble dan Hits di Bandung: Taman Langit Pengalengan, Bisa Lihat Sunrise dan Camping Sepuasnya

Daging bulus yang dapat dimanfaatkan sebagai kuliner hanya pada bagian kaki belakang saja.

Daging bulus banyak dimanfaatkan untuk membuat sate, namun juga bisa dimasak untuk membuat sop.

Bulus ternyata memiliki manfaat kesehatan terutama minyaknya yang dipercaya baik untuk kesehatan kulit, seperti gatal-gatal dan alergi.***

 

Editor: Yudhi Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah