Shintya Sandra Kusuma Siap Maju sebagai Calon Anggota DPR RI di Dapil IX Jateng

- 1 Desember 2022, 23:08 WIB
Sintyia Sandra Kusuma membatik kain di tengah kesibukannya sebagai seorang pebisnis yang akan maju sebagai caleg DPR RI.
Sintyia Sandra Kusuma membatik kain di tengah kesibukannya sebagai seorang pebisnis yang akan maju sebagai caleg DPR RI. /Harvi/

PORTAL BREBES - Shintya Sandra Kusuma merupakan salah satu pendatang baru di dunia politik. Putri kedua dari Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Brebes, Indra Kusuma ini sudah menyiapkan diri untuk mengikuti pesta demokrasi sebagai calon anggota DPR RI di Dapil IX yang meliputi Kabupaten Brebes, Kabupaten Tegal dan Kota Tegal.

Saat ditemui wartawan, Shintya mengaku akan berjuang keras untuk mendapatkan kursi di DPR RI. Dalam pemilu legislatif 2024 mendatang, dia akan maju melalui kendaraan politik PDI Perjuangan.

Untuk bisa bertengger di Senayan, wanita kelahiran 1995 ini telah melakukan berbagai persiapan. Tidak hanya pada internal partai, sejumlah relawan eksternal partai juga sudah dibentuk untuk mendulang suaranya.

Baca Juga: 1.086 Rumah Miskin di Brebes dapat Bantuan Pasang Listrik Gratis, Aspirasi dari Paramitha

"Insya Allah nanti siap maju di pemilu legislatif 2024 dari PDI Perjuangan," kata Shintya, Kamis 1 Desember 2022.

Dia mengaku terjun di dunia politik bukan tanpa alasan. Tapi ingin membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Dapil IX. Utamanya di Kabupaten Brebes yang saat ini angka kemiskinannya cukup tinggi.

"Cuma ingin ikut membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Apalagi Brebes daerah miskin, banyak yang harus dibenahi. Maka dari itu, saya siap maju sebagai caleg DPR RI," ujarnya.

Baca Juga: Purna Tugas, Bupati Brebes Resmikan Gedung Penunjang dan RAMP RSUD

Untuk diketahui, Shintya merupakan adik kandung dari Paramitha Widya Kusuma yang saat ini sudah duduk di DPR RI Fraksi PDI Perjuangan.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x