Karniwen Mengaku Tidak Pernah Tandatangani Surat Hibah, Ihwal Tanah Dermaga yang Dijual ke PT GEI

- 7 Januari 2024, 17:09 WIB
Karniwen didampingi anaknya menjelaskan terkait tanah miliknya yang dijual ke PT. GEI.
Karniwen didampingi anaknya menjelaskan terkait tanah miliknya yang dijual ke PT. GEI. /

PORTAL BREBES - Diusianya yang sudah lanjut, Karniwen kini hanya bisa pasrah dengan keadaan fisiknya yang semakin rapuh. Di tambah kondisi sakit strok yang dideritanya, membuat ia hanya bisa menjalani hidup terbaring di kasur.

Seperti diketahui, Karniwen warga Desa Kemurang Wetan, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Brebes merupakan salah satu warga yang lahannya dibeli oleh PT. PT. Gold Emperor Indonesia (GEI). Dari situ, ia lalu mendapatkan uang senilai Rp.330-an juta. Uang itu lalu ia simpan di dalam rekening miliknya.

Baca Juga: 5 Warna Baju yang Bikin Kulit Sawo Matang Makin Cerah, Wajib Coba!

Meski sudah lanjut usia, namun Karniwen masih ingat betul dengan proses penjualan tanah miliknya ke PT. GEI. Dan setelah menerima uang pembayaran, Karniwen lalu didatangi oleh dua orang perangkat desa.

Mereka menyebut, di dalam rekening miliknya itu terdapat uang senilai Rp.80 juta yang harus diserahkan ke desa. Lantaran disitu menempel tanah Dermaga. Dengan dalih itu, Karniwen lalu merelakan uang tersebut diambil oleh dua orang perangkat desa yang mendatanginya.

Namun, tidak disangka muncul surat keterangan hibah tanah yang ditandatangani oleh Karniwen. Surat tersebut dikeluarkan sebagai bukti kalau yang bersangkutan telah menghibahkan uang penjualan tanah ke desa.

Baca Juga: Polres Tegal Kota Amankan Ratusan Sepeda Motor Berknalpot Brong

Dan saat ditunjukan surat hibah tersebut, Karniwen pun kaget karena ia tidak pernah menandatangani surat apapun berkait dengan hibah tanah. "Saya tidak pernah menandatangani surat itu," ujar Karniwen, Jumat 5 Januari 2024.

Hal yang sama juga diakui anak kedua Karniwen, yang setiap hari menemani hidupnya. Ia mengaku kalau ibunya tidak bisa tanda tangan, apalagi menandatangani surat hibah.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x