130 KPM di Desa Bumiharja Tegal Terima Bantuan Langsung Tunai

- 21 April 2022, 20:12 WIB
Suasana dalam.penyerahan Bantuan Langsung Tunai Desa Bumiharja
Suasana dalam.penyerahan Bantuan Langsung Tunai Desa Bumiharja /Tim Portal brebes/

PORTAL BREBES - Sejumlah 130 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Bumiharja Kecamatan Tarub Kabupaten Tegal, Kamis 21 April 2022 menerima gelontoran Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa.

Pembagian bantuan langsung tunai tersebut, diserahkan langsung secara simbolis oleh Kapolsek Tarub disaksikan Kepala Desa dan pihak Koramil Tarub.

Imam Sukanto, Kepala Desa Bumiharja saat dikonfirmasi awak media, di aula Balai Desa membenarkan bahwa bantuan langsung tunai (BLT) bagi 130 KPM warganya tersebut bersumber dari Dana Desa.

Baca Juga: Harley Davidson Club Indonesia Bumiayu Raya Santuni Anak Yatim di Kecamatan Tonjong

Selanjutnya Imam menerangkan, bahwa mereka yang menerima BLT tersebut diharuskan telah divaksinasi dan bagi yang belum diarahkan untuk vaksinasi dengan nakes yang dari tim puskesmas.

Sedangkan untuk Bantuan Langsung Tunai  (BLT ) yang diberikan sebesar Rp. 900.000,- untuk tiga bulan yang langsung diberikan ke masing - masing keluarga penerima manfaat (KPM) 

Menurut Kapolsek Tarub kepada awak media usai penyerahan secara simbolis berharap,  agar bantuan langsung tunai (BLT) tersebut di gunakan dengan sesuai kebutuhan***

 

Editor: Cahyo Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x