Muscab HNSI Kota Tegal Digelar, Dibuka Secara Resmi Oleh Wali Kota Tegal

- 23 Juni 2022, 13:23 WIB
Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono yang secara resmi membuka Musyawarah Cabang HNSI Kota Tegal Tahun 2022, di Gedung Graha Mina, Kamis 23 Juni 2022.
Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono yang secara resmi membuka Musyawarah Cabang HNSI Kota Tegal Tahun 2022, di Gedung Graha Mina, Kamis 23 Juni 2022. /Sari

PORTAL BREBES - Musyawarah Cabang Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kota Tegal Tahun 2022 digelar di Gedung Pertemuan Mina Graha KUD Karya Mina, Kamis 23 Juni 2022. Turut hadir Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono yang secara resmi membuka acara tersebut.

Hadir pula tamu undangan, diantaranya Ketua DPD HNSI Jawa Tengah, Forkompida ataupun yang mewakili, Kapolsek Kawasan Pelabuhan, Ka Polairud, Kabag Ops Polres Tegal Kota, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Tegal, Lurah Tegalsari, juga seluruh nelayan, pemilik kapal dan para pelaku usaha perikanan.

Dalam sambutannya Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono mengatakan, Muscab bagi sebuah organisasi merupakan momen yang sangat penting. Sebab, melalui Muscab menjadi ajang untuk mengevaluasi kegiatan-kegiatan organisasi periode sebelumnya, dan melakukan penyegaran dengan pergantian pengurus untuk membawa organisasinya lebih maju.

Baca Juga: Pupus Sudah Mimpi Si Pengedar Sabu Meraup Untung, Berakhir Dibalik Jeruji Besi

Wali Kota Tegal sangat mengapresiasi adanya Muscab yang digelar, apalagi HNSI Kota Tegal menaungi ribuan nelayan. Wali Kota Tegal berharap, HNSI bisa terus bersinergi dan berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Tegal dan stake holder lainnya, sehingga bisa bersama-sama membangun Kota Tegal.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Tegal Sirat Mardanus menyampaikan, bahwa dalam upayanya peningkatan perekonomian nelayan atau pelaku usaha perikanan, dinas terus bersinergi dengan organisasi atau lembaga yang berkaitan dengan kelautan maupun perikanan, seperti KUD Karya Mina, Paguyuban Nelayan Kota Tegal (PNKT) dan HNSI Kota Tegal.

Menurut Sirat, warga Kota Tegal yang berprofesi sebagai nelayan sesuai KTP ada sebanyak 8.500 orang. Diharapkan dengan kepengurusan baru, HNSI Kota Tegal akan semakin dinamis, dan semakin memajukan kesejahteraan nelayan.

Baca Juga: HUT Bhayangkara ke 76, Keluarga Besar Polri Dikunjungi Jajaran Polres Tegal Kota

Plt Ketua DPC HNSI Kota Tegal H Eko Susanto mengatakan, HNSI sebagai wadah para nelayan, pelaku usaha perikanan merupakan tempat menyalurkan aspirasi para nelayan. Sebab, banyak permasalahan yang kerap dihadapi para nelayan, baik dari harga BBM ataupun terkait kebijakan-kebijakan. Adanya HNSI akan terus mengawal dan mendampingi para nelayan dan pelaku usaha perikanan.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x