RSUD dr Soeselo Slawi Luncurkan Program Baru, Namanya Antor

- 22 Juli 2022, 23:26 WIB
Direktur RSUD dr Soeselo Slawi, Guntur Muhammad Taqwin bersama jajarannya dan pihak JNE meluncurkan program Antor, di ruang Poli Klinik Kulit RSUD dr Soeselo Slawi.
Direktur RSUD dr Soeselo Slawi, Guntur Muhammad Taqwin bersama jajarannya dan pihak JNE meluncurkan program Antor, di ruang Poli Klinik Kulit RSUD dr Soeselo Slawi. /

PORTAL BREBES - RSUD dr Soeselo Slawi Kabupaten Tegal kembali berinovasi. Kali ini, rumah sakit daerah itu berinovasi program yang diberi nama Antor.

Direktur RSUD dr Soeselo Slawi Kabupaten Tegal, Guntur Muhammad Taqwin mengatakan Antor kepanjangannya adalah Antar Obat Sampai Rumah.

Artinya, RSUD dr Soeselo Slawi bakal memanjakan pasien yang rawat jalan dengan mengantarkan obat sampai ke rumah pasien. Sehingga pasien tidak mengantre lagi di ruang farmasi.

Baca Juga: 31 Perawat RSUD Kardinah Kota Tegal Ikuti Pelatihan Basic Trauma & Cardiac Life Support (BTCLS)

"Prinsinya, program Antor ini untuk mencegah antrean pasien saat mengambil obat," kata Guntur, usai meluncurkan program Antor, di ruang Poli Klinik Kulit RSUD dr Soeselo Slawi, Kamis 21 Juli 2022.

Guntur mengungkapkan, program Antor yang bekerjasama dengan JNE itu tidak dipungut biaya alias gratis.

Sebelum diluncurkan, pihaknya mengaku sudah melakukan uji coba selama satu minggu.

Baca Juga: RSUD Kardinah Kota Tegal Raih Penghargaan Indonesian Top Hospital Performance Excellence Award 2022

Guntur mengemukakan, pasien yang mendapatkan layanan Antor itu setelah mendapatkan pemeriksaan dari dokter. Dan untuk layanan dokter, pasien bisa mendaftar melalui online.

Setelah diperiksa oleh dokter, pasien menyampaikan ke bagian farmasi agar obatnya diantar ke rumah atau tempat tinggal.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x