Ingatkan Warganya saat Pilkades Serentak Kabupaten Tegal, Bupati : Beda Pilihan Wajar, Tetap Jaga Paseduluran

- 16 September 2023, 13:26 WIB
Respon Bupati Tegal, Umi Azizah pada Pilkades Serentak Kabupaten Tegal 2023
Respon Bupati Tegal, Umi Azizah pada Pilkades Serentak Kabupaten Tegal 2023 /DR Yogatama/Portal Brebes/

PORTAL BREBES - Hajat besar, Pemilihan Kepala Desa (Pillkades) Serentak di Kabupaten Tegal tahap 1 tahun 2023 yang digelar 47 Desa pada 17 Kecamatan ditahap penetapan bakal calon kades menjadi calon kades yang berlangsung Jumat 15 September 2023 kemarin, mendapat parhatian dari Bupati Tegal, Umi Azizah.

Menurutnya, pihaknya melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermades) Kabupaten Tegal sudah melakukan upaya maksimal untuk selalu berpedoman pada ketentuan yang berlaku.

"Sepanjang dinas tersebut memberlakukan aturan yang ada dan dipedomani dengan baik, insya Allah bisa selesai dan kondusif," ujar Umi Azizah saat ditemui awak media dalam kegiatan hibah air bersih di Pendopo Amangkurat, Jumat 15 September 2023 kemarin.

Baca Juga: Meski Salah Satu Bakal Calon Gugur, Panitia Pilkades Desa Sumingkir Tegas Tetapkan 2 Calon

Umi tak menampik bahwa terkadang memang ada kepentingan dari panitia hingga pihak yang bermain, namun jika sosialisasi tersebut dilakukan dengan pedoman yang baik, maka tidak ada masalah kedepannya dan panitia pun tidak akan bermain-main.

"Pro kontra itu wajar, dan ini PR kita bersama untuk terus memberikan pencerahan dan edukasi kepada masyarakat," ungkapnya.

Umi mengingatkan, agar masyarakat bisa meramaikan pesta demokrasi desa itu namun dengan tetap menjaga kondusifitas.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Destinasi Wisata di Tegal yang Bisa Dikunjungi Malam Hari, Ada Juga Seperti Serasa di Bali

"Beda pilihan wajar, tapi jangan sampai rusak kondusifitas di desanya masing-masing dan paseduluran juga harus terus terjaga," jelasnya.

Sebagaimana diketahui, Pilkades Serentak Kabupaten Tegal di tahap Penetapan Bakal Calon Kepala Desa Menjadi Kepala Desa sudah berlangsung pada Jumat 15 September 2023 kemarin.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah