Evaluasi dan Peningkatan Kapabilitas Jadi Perhatian Wali Kota Tegal

- 14 Oktober 2023, 12:34 WIB
Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono mengingatkan kembali kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal untuk melakukan evaluasi dan pengendalian pelaksanaan kegiatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)
Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono mengingatkan kembali kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal untuk melakukan evaluasi dan pengendalian pelaksanaan kegiatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) /Sari

PORTAL BREBES - Jelang berakhirnya masa jabatannya, Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono mengingatkan kembali kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal untuk melakukan evaluasi dan pengendalian pelaksanaan kegiatan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), utamanya mengawal 10 program unggulan Wali Kota.

Selain itu, OPD dituntut untuk meningkatkan kapabilitas fungsional pengadaan barang/jasa dan pendayagunaan elektronisasi dalam rangka percepatan proses pengadaan, serta peningkatan unsur Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) / Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) dalam pelaksanaan kegiatan pengadaan barang jasa tahun anggaran 2023 guna mendukung kemajuan produk dalam negeri.

Himbauan tersebut disampaikan Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono saat Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Kegiatan Pembangunan (PKP) II Tahun Anggaran 2023, di Hotel Crystal Lotus, Yogyakarta, Jum'at (13 Oktober 2023).

Baca Juga: Letkol Laut (P) Adi Surono Jabat Danlanal Tegal

Wali Kota menyampaikan agar OPD selalu bersinergi satu sama lain untuk meningkatkan kinerja Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal.

"Selanjutnya pada kesempatan yang baik ini, saya mengajak kita semua untuk selalu bersinergi satu sama lain dalam upaya meningkatkan kinerja Pemerintah Kota Tegal," ujar Dedy Yon Supriyono.

Peningkatan kinerja sesuai dengan bidang tugas, fungsi dan kewenangan masing-masing. Ia menghimbau agar menggunakan forum tersebut untuk meningkatkan komunikasi dan koordinasi yang selanjutnya dapat terjalin sinergi dan kolaborasi.

Baca Juga: Cegah Tindak Kriminalitas, Bhabinkamtibmas di Tegal Pasang Spanduk Imbauan Kamtibmas

"Saya yakin dan percaya bahwa dengan komunikasi dan koordinasi yang baik dan sering kita lakukan, mudah-mudahan kita dapat bersinergi dan berkolaborasi. Demikian pula dengan semangat kerja tinggi maka diharapkan apa yang kita cita-citakan dapat tercapai secara maksimal dan optimal," jelas Wali Kota Tegal.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x