Usung Konsep Garden dengan Nama Kearifan Lokal, Gigel Garden Hadir di Kota Tegal

- 10 Februari 2024, 12:05 WIB
Usung konsep kebun atau garden dengan nama kearifan lokal, Gigel Garden hadir dengan konsep keluarga
Usung konsep kebun atau garden dengan nama kearifan lokal, Gigel Garden hadir dengan konsep keluarga /Sari

PORTAL BREBES - Sebuah resto hadir di Kota Tegal yang mengusung konsep garden dan ramah keluarga atau family. Dengan konsep garden seluruh ruangannya dibuat dengan penuh tanaman dan bunga seperti layaknya garden atau kebun.

Dibuat oleh BG Group, Gigel Garden berada di jalan Diponegoro Kota Tegal, berada di lantai dua BG Kitchen and Lounge.

Selaku Owner BG Group, Sugiarto mengungkapkan, konsep kebun atau garden dihadirkan agar menjadi resto atau rumah makan yang lain dan unik dan belum ada di Kota Tegal.

Baca Juga: TBM-PKBM Sakila Kerti Tegal Giatkan Pendalaman Literasi dengan Pendidikan yang Menyenangkan

Dengan kapasitas pengunjung yang bisa mencapai 225 orang, Gigel Garden bisa untuk berbagai acara. Baik meeting, ulang tahun, arisan dan lain sebagainya.

Gigel Garden menurut Sugiarto diambil dari sebutan atau julukan jalan yang telah lama dikenal oleh masyarakat Tegal dan sekitarnya, yaitu Gili Tugel disingkat Gigel.

Karena berlokasi atau berada di pertigaan Gili Tugel yang dikenal oleh masyarakat, maka disebut dan diberi nama Gigel Garden.

Baca Juga: Polres Tegal Kota Gelar Pengamanan Giat Kampanye Terbuka

"Ini bentuk kearifan lokal mengenalkan sebutan atau julukan lokasi yang telah lama dikenal masyarakat Tegal," katanya.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x