Pj Wali Kota Tegal Monitoring Potensi Pengolahan Ikan

- 7 April 2024, 17:41 WIB
Pj Wali Kota Tegal melaksanakan monitoring potensi pengolahan ikan
Pj Wali Kota Tegal melaksanakan monitoring potensi pengolahan ikan /Sari

Secara umum pelaporan dari pengelola sangat baik. Ia berharap dari pihak pengusaha supaya memikirkan kesejahteraan karyawannya. Ia mencontohkan tentang keikutsertaan BPJS ketenagakerjaan supaya mereka terlindungi bekerjanya lebih dari 8 jam.

"Paling tidak BPJS sekitar Rp17.000 per orang/bulan, mungkin yang Rp10.000,- ditanggung perusahaan dan yang Rp7.000 ditanggung oleh karyawannya atau bisa sebaliknya, karena manfaatnya akan diterima oleh para karyawan," tutur Pj Wali Kota Tegal.

Baca Juga: Polres dan Pengurus Bhayangkari Tegal Kota Bagikan Takjil Gratis

BPJS Ketenagakerjaan ini tidak hanya ansih melindungi karyawannya tetapi juga jika terjadi sesuatu nanti para anak-anaknya masih bisa terlindungi sepanjang itu masih dalam usia perlindungan atau belum lulus sekolah.

Kunjungan berakhir di CV. Ocean Marine Indonesia. Pj Wali Kota bersama rombongan meninjau langsung pengolahan ikan, dengan teknologi modern, menghasilkan daging ikan giling atau surimi, yang dipasarkan di Jawa Tengah, Jawa Barat, Jawa Timur bahkan sampai luar negeri yakni ke Malaysia.

CV. Ocean Marine Indonesia sudah menerapkan HACCP dan sudah memiliki sertifikat kelayakan pengolahan.***

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah