Jangan Percaya Dukun!! Kata Ustaz Adi Hidayat Ancamannya Tinggi

25 Agustus 2022, 10:27 WIB
Ilustrasi dukun. /Pixabay/magicbowls

PORTAL BREBES - Berbicara tentang dukun erat kaitannya dengan hal-hal mistis. Banyak orang yang berurusan dengan dukun sebagai solusi atas permasalahannya.

Sekarang ini, dunia perdukunan juga sedang hangat diperbincangkan, ditambah banyak konten tersebar di media sosial. Bahkan, perdebatan tentang mempercayai dukun sering terlihat dalam kolom komentar pada konten-konten media sosial.

Sebagaimana Portalbrebes mengutip dari Pikiran-Rakyat.com menyebutkan, penjelasan Ustaz Adi Hidayat dalam salah satu video di saluran Youtube miliknya, mempercayai dukun memiliki ancaman besar dari Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: Usai Ciduk Pencuri Cokelat Bermobil Mercy, Amelia Pegawai Alfamart Punya Pekerjaan Baru

“Jadi, hukum berkonsultasi, meminta sesuatu, membenarkan dunia perdukunan atau apa yang dikatakan dukun sendiri. Itu ancamannya tinggi dari Nabi shalallahu alaihi wassalam, berbahaya itu,” kata Ustaz Adi Hidayat dikutip Pikiran-Rakyat.com dari YouTube Adi Hidayat Official.

Ustaz Adi Hidayat lalu menerangkan dalilnya, dari salah satu hadist Rasulullah diriwayatkan oleh Abdullah Bin Mas'ud ra.

“Jadi ada salah satu hadits yang diriwayatkan oleh Abdullah bin Mas’ud radhiyallahu ta'ala anhu,” kata Ustaz Adi Hidayat menjelaskan.

Baca Juga: Di Pasar Pagi Kota Tegal Harga Komoditi Sayuran Turun, Namun Sepi Pembeli

Artinya: “Rasulullah SAW pernah bersabda, siapa yang datang kepada orang pintar (paranormal, penerawang dan sebagainya), tukang sihir, dukun lalu meminta sesuatu, kemudian dia membenarkan apa yang disampaikan, maka dia telah kufur (mengingkari) terhadap segala apa yang diturunkan kepada Muhammad.“

Hadist tersebut, menurut Ustaz Adi Hidayat menunjukkan ancaman tinggi terhadap umat Islam yang percaya terhadap dukun.

“Nah itu, di antara cara menyampaikan informasi, yang menunjukkan kecaman yang sangat tinggi, bahkan nanti menunjukkan kepada kekufuran kepada nilai-nilai syariat, yang paling pokok yaitu akidah,” kata Ustaz Adi Hidayat.

Baca Juga: Inilah Syarat dan Cara Mendapatkan Sertifikasi Halal Gratis Tahap 2 Bagi Pelaku UMK

Karena ancamannya tinggi maka Ustaz Adi Hidayat menganjurkan kepada umat Islam yang masih percaya dukun, untuk segera bertaubat.

“Nah itu berbahaya, kata nabi sendiri itu telah kufur dengan syariat Nabi. Karena itu, anjurannya adalah segera bertaubat, jangan sampe melibatkan diri pada yang seperti itu,” ujar Ustaz Adi Hidayat

Pendakwah itu juga mengatakan jika mempercayai dukun termasuk pada salah satu dosa besar, dan bisa mengundang murka Allah SWT.

Baca Juga: KEREN! Turnamen Sepak Bola di Kedungkelor Tegal Berhadiah Rp 70 Juta dan Motor

“Harus kita sampaikan, agar segera bertaubat karena itu termasuk satu di antara tujuh dosa besar, yang berpeluang mendapatkan murka Allah Subhanahu wa ta'ala, ” tutur Ustaz Adi Hidayat.

Dampak lain menurut ustaz Adi Hidayat, bisa menggugurkan nilai-nilai ketaatan kepada Allah SWT.

“Yang selama ini dia berusaha untuk membangun diri, dia shalat misalnya, atau bahkan haji, tapi dia datang ke dukun, datang ke tukang sihir, ke paranormal, masuk dalam bagian syirik nanti itu,” ujarnya.

Baca Juga: LDII Jateng Gelar Webinar Kebangsaan Jilid II, Ini Tujuannya

Maka dengan penjelasan itu, sebagai seorang muslim tidak diperbolehkan mempercayai dukun sebagaimana penjelasan ustaz Adi Hidayat karena memiliki dosa besar.

Disclaimer : Artikel ini juga sudah ditayangkan di Pikiran-Rakyat.com dengan judul Hati-Hati Mempercayai Dukun Ancamannya Tinggi, Begini Penjelasan Ustaz Adi Hidayat-hidayat.***

Editor: Dewi Prima Mayasari

Tags

Terkini

Terpopuler