Jalani Pemeriksaan Perdana di KPK, Juliari Peter Batubara Diborgol dan Pakai Rompi Oranye

- 23 Desember 2020, 19:08 WIB
Mantan Mensos Juliari Peter Batubara sesaat sebelum menjalani pemeriksaan di KPK/ANTARA
Mantan Mensos Juliari Peter Batubara sesaat sebelum menjalani pemeriksaan di KPK/ANTARA /

PORTAL BREBES - Mantan Menteri Sosial Juliari P Batubara (JPB) hari ini Rabu 23 Desember 2020 menjalani pemeriksaan terkait dugaan kasus korupsi penyaluran bantuan sosial (Bansos) Covid-19 di Gedung KPK.

Tiba di Gedung KPK di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Juliari menumpang mobil tahanan. Ia memakai rompi tahanan berwarna oranye dan turun dengan kondisi kedua tangan diborgol.

Juliari sengaja menutup kedua tangannya itu dengan menggunakan dokumen berwarna putih. Ia dikawal oleh satu pengawal tahanan (Waltah) ketika berjalan di Lobi Gedung KPK untuk menjalani pemeriksaan penyidik.

Baca Juga: Enam Orang Terkait Kasus Artis TA Dipanggil Polisi, Ada Artis, Pramugari Hingga Pegawai Bank

Juliari juga menolak memberikan pernyataan sepatah kata pun saat ditanya wartawan terkait agenda pemeriksaan KPK. Ia hanya menganggukkan kepala.

Sementara itu, Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri memastikan Juliari bakal diperiksa penyidik KPK sebagai saksi. Selain itu, juga untuk memperpanjang masa tahanannya di rutan.

"Informasi JPB diperiksa sebagai saksi dan juga perpanjangan penahanan. Nanti kami sampaikan perkembangan," ungkap Ali fikri seperti dilansir PMJ News.

Baca Juga: Menteri KP Sakti Wahyu Trenggono Akan Evaluasi Regulasi Ekspor Benih Lobster

Seperti diberitakan PortalBrebes.Com sebelumnya, di tengah kesulitan masyarakat menghadapi pandemi, program bantuan sosial (Bansos) Covid-19 yang dimaksudkan untuk meringankan beban warga ternyata sekaligus juga menggemukkan kantong pejabat pengelolanya.

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: PMJ News ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah