Panglima TNI Tegaskan Jajaran TNI Percepat Vaksinasi Selama Bulan Ramadan

- 4 April 2022, 19:10 WIB
Panglima TNI saat Video Conference bersama Pangdam Jaya
Panglima TNI saat Video Conference bersama Pangdam Jaya /Dok/ist.Pendam Jayakarta/

PORTAL BREBES - Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa melalui video conference menegaskan kepada seluruh jajaran TNI untuk mempercepat program vaksinasi selama Bulan Ramadan.

Hal ini disampaikan dalam video conference terkait percepatan vaksinasi Covid-19 bertempat di Ruang Command Center Makodam Jaya. Senin 4 April 2022 yang diikuti oleh Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto.

"Vaksinasi ini adalah gratis, sepenuhnya didukung oleh pemerintah. Untuk dokumentasi jangan lupa dihimpun dan dilaporkan sehingga bisa termonitor capaian masing-masing Kotama," tegas Panglima TNI

Baca Juga: Pangdam Jaya Apresiasi Program Anak Jayakarta Cerdas

Pangdam Jaya didampingi Kasdam Jaya, Asintel Kasdam Jaya, Asops Kasdam Jaya, Aster Kasdam Jaya, dan Kakesdam Jaya menyampaikan bahwa Rapat ini merupakan rapat lanjutan membahas tentang upaya percepatan vaksin selama di bulan suci Ramadhan 1443 H.

Dalam arahannya Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa secara tegas menyampaikan, bahwa capaian vaksinasi kali ini tidak ditargetkan.

Namun harus tetap dilakukan walaupun pada bulan suci Ramadhan, pelaksanaannya jangan ganggu orang berpuasa, “ tegas Panglima.

Baca Juga: Desa Sisalam Wanasari Ajang Mural Kampung Pancasila Kodim 0713 Brebes

Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa juga menyampaikan untuk sasaran vaksinasi mobile agar diatur, karena kebiasaan masyarakat di masing-masing daerah berbeda. 

Halaman:

Editor: Cahyo Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah