Sebabkan Korban Tewas dan 25 Rumah Rusak, Ledakan Misterius di Blitar Hebohkan Warga

- 20 Februari 2023, 22:29 WIB
Polisi Lakukan Olah TKP Ledakan Blitar, Diduga Berasal dari Bahan Pembuat Petasan di Rumah Warga
Polisi Lakukan Olah TKP Ledakan Blitar, Diduga Berasal dari Bahan Pembuat Petasan di Rumah Warga /

PORTAL BREBES - Terjadi ledakan misterius yang menghebohkan warga Blitar pada Minggu Malam, 19 Februari 2023, di Desa Karangbendo, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar. Ledakan ini terjadi pukul 22.45 WIB.

Saking kerasnya suara ledakan, terdengar hingga sejauh 20 kilometer dari lokasi ledakan.

Dilansir dari MediaBlitar.com, ledakan tersebut terdengar oleh Larasati, warga Desa Kendalrejo, Kecamatan Talun.

Baca Juga: Fenomena Halo Matahari Muncul di atas Langit Kota Cimahi

"Saya pikir tadi ban truk meletus, tapi ternyata teman yang rumahnya di Wlingi juga dengar suaranya," tuturnya saat dihubungi Tim Redaksi MediaBlitar.com.

Menurut warga sekitar tempat kejadian, ledakan tersebut diduga bersumber dari rumah milik Darman, di RT 01 RW 13 Desa Karangbendo, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar.

Salah satu rumah yang diduga sumber ledakan rusak parah hingga rata dengan tanah, dan puluhan rumah lainnya yang berdekatan rusak akibat ledakan tersebut.

Menurut penuturan Reza, warga sekitar mengaku mendengar ledakan sangat kencang hingga getarannya membuat rumahnya rusak.

Halaman:

Editor: Yudhi Prasetyo

Sumber: Media Blitar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x