Dompu, Seram dan Nias Diguncang Gempa, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

- 26 Mei 2022, 02:20 WIB
Ilustrasi
Ilustrasi /BMKG/

PORTAL BREBES - Kabar terkini, tiga titik di wilayah Indonesia diguncang Gempa pada Rabu, 25 Mei 2022 dengan waktu yang berbeda. Ketiga titik itu yakni, Dompu, Seram dan Nias.

Gempa di Dompu berkekuatan magnitudo 3.6 terjadi pada pukul 20.20 WIB. Pusat Gempa berlokasi di darat 17 km timur laut Dompu.

Kedalaman Gempa 10 km. Koordinat Gempa berada di 8.4 Lintang Selatan dan 92.67 Bujur Timur.

Baca Juga: Diterjang Gelombang Laut, Konser Dangdut di Pantai Suradadi Tegal Gagal Main

Kemudian Gempa di Seram Bagian Barat berkekuatan magnitudo 2.5 terjadi pada pukul 21.15 WIB. Pusat gempa berada di laut 6 km barat daya Kairatu-Seram Bagian Barat.

Kedalaman gempa 10 Km. Koordinat Gempa berada di 3.38 Lintang Selatan dan 128.32 Bujur Timur.

Sedangkan Gempa di Nias berkekuatan magnitudo 6.2 terjadi pada pukul 22.05. Pusat Gempa berada di 819 km barat daya Nias Selatan Sumatera Utara.

Baca Juga: Hendra Sugianto sering Dinasehati Istrinya, Tapi selalu Mengabaikan dan Tetap Mengaku Sebagai Nabi

Sejauh ini, BMKG merilis ketiga Gempa itu tidak berpotensi terjadinya tsunami.

Kendati begitu, BMKG mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap mewaspadai kemungkinan terjadinya Gempa susulan.

BMKG juga menyebutkan ciri-ciri Gempa yang berpotensi tsunami di antaranya:

Baca Juga: Hendra Sugianto Warga Tegal yang Mengaku Sebagai Nabi akhirnya Minta Maaf: Saya Ingin Berubah

1. Gempa bumi yang berpusat di tengah laut dan kedalamannya < 100 Km

2. Gempa bumi dengan kekuatan > 7.0 Skala Richter

3. Gempa bumi dengan pola sesar naik atau sesar turun.

Tsunami adalah ombak yang terjadi setelah gempa bumi, gempa laut, gunung meletus atau hantaman meteor..

Baca Juga: Hari ini, Denpasar, Lombok Barat dan Mataram Diguncang Gempa M 4,4

Menurut BMKG, garis pantai di Indonesia memiliki potensi tinggi terkena dampak tsunami sekitar 57 persen dari total 54.716 km garis pantai.***

Editor: Dewi Prima Mayasari

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x