Dihadapan Seribu Kyai di Bumiayu, Gus Miftah Dukung Penuh Prabowo Subianto

- 22 Oktober 2023, 17:08 WIB
Gus Miftah bersama seribu kyai di Bumiayu Brebes dukung Prabowo Subianto
Gus Miftah bersama seribu kyai di Bumiayu Brebes dukung Prabowo Subianto /

PORTAL BREBES - Miftah Maulana Habiburrahman atau lebih dikenal dengan Gus Miftah datang ke Bumiayu, Kabupaten Brebes, Minggu 22 Oktober 2023.

Kedatangan dirinya itu menghadiri kegiatan 1000 kyai Kampung Tegal Raya dan Banyumas Raya yang digelar di Gedung Sahabat Alam, jalan Lingkar No 1, Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. 

Pantauan dari Portal Brebes, Gus Miftah menggunakan seragam berbaju putih menggunakan sarung hingga blangkon Jawa nya. Tak lupa juga Gus Miftah menggunakan kaca mata hitam dan tersenyum dihadapan para kyai yang menyambutnya. 

Baca Juga: Respon Kaesang Pangarep Ketika Kakaknya Didukung oleh Partai Golkar : Yah, Kecewa Tidak Masuk ke PSI

Ketika Gus Miftah datang, ia pun disambut dengan tepuk tangan ria oleh para kyai yang sudah menantikan sejak pukul 14.00 Wib. 

Dihadapan ribuan kyai se Tegal dan Banyumas, pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji di Sleman, Yogyakarta itu mengumumkan dirinya mendukung Prabowo Subianto untuk maju menjadi calon Presiden RI pada pemilu 2024 mendatang. 

Ia bercerita, saat itu dirinya diminta untuk menjadi imam sholat Dhuhur yang dilaksanakan di kantor DPP Partai Amanat Nasional (PAN) di jakarta saat kegiatan silaturahmi ketua umum partai politik. 

Baca Juga: Ketua PSI Angkat Bicara Soal Dianggapnya Sebagai Keluarga Dinasti Politik Joko Widodo

"Saat itu ada pak Prabowo, Pak Elangga dan masih ada Cak Imin waktu itu. Kebetulan saya menjadi imam sholat disana, yang memimpin sana," ujarnya. 

Selesai sholat, ia kembali menceritakan bahwa dirinya berkesempatan mengobrol dengan Prabowo yang kemudian diundang acara Nuzulul Quran di Kementerian Pertahanan RI. 

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x