Kenapa Gerobak Mie Ayam Berwarna Biru? Begini Penjelasannya

- 15 Januari 2023, 09:52 WIB
Penjual mie ayam
Penjual mie ayam /Kodar Solihat/DeskJabar

Adapun gerobaknya yang berwarna biru atau kombinasi warna biru dan kombinasi warna coklat, biasanya kebanyakan dari Jawa Tengah. Jadi dimasanya mie ayam populer, para penjual mie ayam seakan menyepakati memilih ciri tersendiri untuk membedakan dengan gerobak penjual kuliner lain.

Sementara di Kota Bandung, makanan mie ayam, mulai tampak sejak sekitar tahun 1985-1986. Saat itu, orang-orang mulai melihat penjual mie ayam dengan warna gerobak yaitu biru.

Baca Juga: Bikin Ketagihan! 7 Kedai Mie Ayam di Semarang Jawa Tengah, Enak Maknyus

Namun ada pula penjual mie ayam yang gerobaknya berwarna hijau. Biasanya penjual asal Jawa Barat, terutama daerah Priangan.

Menurut penjual mie ayam Mas Joko Gepeng di Jalan Sindang Sirna Bandung, mie ayam awalnya dibuat di Kabupaten Wonogori, Jawa Tengah sekitar tahun 1983-1986.

“Mulanya, mie ayam merupakan makanan modifikasi dari berbagai masakan mie yang sudah ada. Mie ayam mulanya berasal dari Wonogiri,” ujar penjual mie ayam Mas Joko Gepeng.

Cita rasa

Disebutkan, bahwa penjual mie ayam asal Jawa Tengah, khususnya Wonogiri lebih menyukai warna biru pada gerobaknya. Ada yang biru sepenuhnya, namun ada juga yang kombinasi dengan warna almunium.

Baca Juga: Wisata Alam Puncak Becici di Yogyakarta, Cocok untuk Liburan

Lain halnya gerobak mie ayam yang berwarna hijau, umumnya berasal dari Jawa Barat, terutama Priangan, seperti Tasikmalaya, Ciamis, Garut, dan Majalengka.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah