Semua Viral!! Ini Dia 5 Tempat Wisata Hits di Malang yang Wajib Ada Dilist Liburan Anda!

25 Desember 2022, 12:15 WIB
Suasana Lembah indah Malang /Instagram @lembahindah/

PORTAL BREBES - Libur Nataru (Natal dan Tahun Baru) sudah tiba nih, mau liburan ke malang?

Wah, jangan sampai lupa mampir di 5 tempat wisata ter-hits dimalang nih. 5 tempat wisata ini wajib anda kunjungi karena 5 wisata ini tidak akan pernah anda lupakan.

5 wisata di malang ini mempunyai keindahan yang tidak dapat anda temukan di tempat lainnya.

Baca Juga: Inilah 7 Tempat Wisata Pantai di Tegal yang Menjadi Andalan Rekreasi Keluarga di Hari Libur

Penasaran apa aja 5 tempat wisatanya? Oke simak artikel ini sampai habis!

  1. Gunung Bromo

Destinasi wisata yang paling populer ini, valid!. Kalau ada pertanyaan gunung apa yang populer di Indonesia, rasanya belum ada yang bisa menandingi kepopuleran gunung ini.

Dengan keindahan yang memukau dan fasilitas yang semakin baik menjadikan pengunjung dapat menikmati liburannya dengan sempurna.

Didukung dengan wisata di sekitarnya yang tak klah lengkap seperti Pura Luhur Poten, Pasir Bersisik, Bukit Teletubies, dan Air terjun Madakaripura.

Begitu lengkap untuk paket liburan anda kan?

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Instagrameble dan Hits di Pemalang, Nomor 1 Bisa Lihat Keindahan Gunung Slamet

  1. Florawisata San Terra de Lafonte

“Taman bunga paling instagramable di Jawa Timur”, merupakan julukan untuk taman ini dengan berbagai keindahan yang di suguhkan.

Bukan hanya bunga saja tapi juga bangunan disamping taman yang sangat cocok dengan tema taman tersebu dan lebih dari 700 bunga disini yang merupakan bunga lokal maupun import.

Florawisata San Terra de Lafonte punya banyak sekali spot fot yang indah untuk di upload di sosial media.

Bagi anda yang ingin ke sini, langsung saja datang ke Jl. Trunojoyo, Jurangrejo, Pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang. Buka mulai pukul 7 sampai 18.30.

Untuk harga tiketnya sendiri, adalah Rp25 ribu untuk dewasa dan Rp20 ribu untuk anak-anak. Tapi, harga ini bisa berubah sewaktu-waktu, ya.

Baca Juga: Libur Natal dan Tahun Baru 2023, Berikut 5 Wisata Kuliner Kota Semarang yang Patut Dicoba

  1. Batu Night Spectacular

Wisata keluarga yang sangat menarik untuk mewarnai malam keluarga, Batu Night Spectaculer, tempat ini memiliki berbagai wahana yang bisa dinikmati bersama keluarga.

Dengan hiasan lampu yang menarik, menjadi spot foto yang menarik di malam hari.

Lokasinya berada di Jalan Hayam Wuruk No.1, Oro-Oro Ombo, Kecamatan Batu, Kota Batu. Dengan tiket masuk seharga Rp 35 ribu saat weekday dan Rp 40 ribu saat weekend.

Baca Juga: Viral!! 5 Wisata di Blitar, Sangat Cocok Buat Liburan Tahun Baru Anda!

  1. Pantai Balekambang

Pantai Balekambang yang terletak di Kecamatan Bantur, dengan jarak 65 km arah ke Selatan dari Kota Kabupaten Malang menjadi salah satu pilihan pantai terindah di malang.

Yang menjadi daya tarik dari Pantai Balekambang ini ialah keberadaan sebuah pura yang terletak di Pulau Ismoyo yang menjorok ke arah laut, banyak pengunjung yang menyandingkannya dengan Tanah Lot, yang ada di Bali.

Tiket masuk Pantai Balekambang sebesar Rp. 10 ribu per orang untuk weekday dan Rp 15 ribu per orang untuk weekend.

Baca Juga: Pantai Batu Karas Pangandaran, Suguhkan Pemandangan Alam yang Indah

  1. Lembah Indah Malang

Yang ingin menginap di malang ini adalah pilihan terbaik yaitu Lembah Indah Malang, tempat wisata yang mengusung konsep resort-edu.

Tempat wisata ini memiliki panorama alam yang sangat indah. Hamparan lembah hijau yang dikelilingi perbukitan dengan udara sejuk dan kabut pegunungan.

Pengunjung bisa merasakan sensasi menginap ditengah lembah pegunungan yang asri. Terdapat banyak tipe dan pilihan menginap dengan harga bervariatif mulai dari vila, camping hingga glamping.

Alamat : Desa Balesari, Kecamatan Ngajum, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Dan buka setiap hari dari jam 8.00 WIB sampai 18.00 WIB.

Baca Juga: Wisata Pacalan Peninggaran Pekalongan, Salah Satu Wisata Baru yang Wajib Dicoba Saat Liburan Tahun Baru

Selamat Liburan!!!.***

Editor: DR Yogatama

Tags

Terkini

Terpopuler