Rekomendasi Wisata Alam Terbaru di Kuningan, Punya View Indah dan Alami

14 Mei 2023, 12:30 WIB
Curug Putri Kuningan berlokasi di Area Bumi Perkemahan Palutungan di Bawah Kaki Gunung Ciremai.* /Kabar Cirebon/ Foto Instagram Pesona Kuningan/

PORTAL BREBES - Rekomendasi wisata alam terbaru di Kuningan, Jawa Barat akan disampaikan dalam artikel ini.

Wisata alam yang ada di Kuningan ini memiliki pemandangan atau view indah dan masih alami.

Anda dapat berkunjung ke wisata ini kapan saja, baik hari biasa maupun akhir pekan.

Baca Juga: Daftar Wisata Menarik Gratis di Magelang, Bisa Untuk Isi Libur Akhir Pekan

Namun yang perlu diingat, datang pada jam operasional agar bisa leluasa menikmati apa yang ada di wisata tersebut.

Kuningan sendiri merupakan salah satu daerah di Provinsi Jawa Barat. Banyak destinasi yang bisa dijumpai di daerah ini.

Banyak destinasi yang bisa anda kunjungi, baik wisata alam maupun wisata buatan.

Rekomendasi Wisata Alam Terbaru di Kuningan

Bagi anda pecinta alam, berikut ini wisata alam terbaru di Kuningan, Jawa Barat yang dapat anda kunjungi.

1. Curug Putri Patulungan

Curung atau air terjun yang satu ini layak dijadikan destinasi wisata anda bersama dengan keluarga.

Gemercik air yang jatuh dari atas ketinggian membuat suasana menjadi tenang.

Penat selama bekerja akan hilang terbawa suasana sejuk dan alami yang ada di wisata Curug Putri Patulungan.

Di wisata ini, anda dapat selfie sepuasnya, baik menggunakan kamera HP maupun kamera profesional.

Cukup dengan membayar tiket masuk Rp20 ribu, anda sudah bisa menikmati keindahan Curug Putri Patulungan.

Wisata Curug Putri Patulungan bisa anda nikmati mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 17.30 WIB.

2. Bukit Panembongan

Destinasi wisata ini berada di Tembong, Garawangi, Kuningan.

Pemandangan alam yang memukau membuat perjalanan wisata tak terlupakan.

Hamparan alam yang hijau dan mempesona memaksa anda berlama-lama di destinasi tersebut.

Meskipun harga tiket masuknya sangat murah hanyavRp5 ribu, namun berbagai fasilitas bisa anda dapatkan di wisata tersebut.

Fasilitas yang tersedia diantaranya camping area, warung andrenalin, warung wisata, gazebo, dan fasilitas lainya.

Demikianlah rekomendasi wisata alam terbaru di Kuningan, Jawa Barat.***

Editor: Yudhi Prasetyo

Tags

Terkini

Terpopuler