5 Rekomendasi Museum Gratis di Jogja, No 4 Berdiri Diatas Peninggalan Kompleks Keraton Mataram Islam

- 7 April 2023, 10:30 WIB
Museum Kotagede Yogyakarta
Museum Kotagede Yogyakarta /Aulia Rachma Diah/Portal Brebes

PORTAL BREBES - Banyaknya museum di Jogja menjadi salah satu potensi yang terus dikembangkan oleh pemerintah setempat.

Siapa yang tak mengenal Jogja? Suatu daerah yang terkenal sebagai kota seni dan budaya yang banyak menyimpan warisan peninggalan bersejarah. Potensi ini menjadi magnet bagi wisatawan untuk berkunjung ke Jogja.

Selain sebagai kota seni dan budaya, Jogja juga terkenal dengan banyaknya museum yang menjadi daya tarik wisatawan domestik hingga mancanegara.

Baca Juga: Hadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral, Bupati dan Kapolres Sebut Kabupaten Tegal Siap Sambut Pemudik

Sehingga upaya tersebut dapat menarik wisatawan untuk berkunjung ke museum di Jogja. Apalagi dengan tarif yang murah hingga gratis, museum di Jogja dapat menjadi destinasi wisata edukasi yang ramah di kantong.

Bagi siapapun yang ingin ke Jogja, berikut 5 rekomendasi museum gratis di Jogja:

1. Museum Dewantara Kirti Griya

Museum Dewantara Kirti Griya menyimpan sejarah tentang kisah hidup dan perjuangan Ki Hadjar Dewantara beserta keluarganya. Bangunan museum menempati rumah peninggalan Ki Hadjar Dewantara.

Museum ini terletak di Jalan Taman Siswa No. 31, Wirogunan, Kecamatan Mergangsan, Kota Yogyakarta.

Buka setiap hari Senin-Kamis pukul 08.00-13.30 WIB, hari Jum’at pukul 08.00-11.00 WIB, hari Sabtu pukul 08.00-13.00 WIB, tutup hari Minggu serta libur nasional. Informasi selengkapnya dapat mengunjungi akun Instagram @museumdewantara.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x