King Royal Hotel Brebes, Bernuansa dan Bergaya Eropa Klasik

- 8 Desember 2022, 18:07 WIB
Anggota DPR RI Paramitha Widya Kusuma menunjukan kolam renang yang menjadi fasilitas di King Royal Hotel Brebes.
Anggota DPR RI Paramitha Widya Kusuma menunjukan kolam renang yang menjadi fasilitas di King Royal Hotel Brebes. /Harviyanto/

PORTAL BREBES - King Royal Hotel yang berada di jalur Pantura Jalan Ahmad Yani Brebes, merupakan satu-satunya hotel di Kabupaten Brebes yang bernuansa dan bergaya Eropa klasik.

Hotel ini diresmikan oleh pemiliknya, Indra Kusuma, pada Kamis 8 Desember 2022. Peresmian mendapat apresiasi dari sederet pejabat pemerintahan dan BUMN.

Dua diantaranya Mantan Bupati Brebes Idza Priyanti dan Plh Bupati Brebes Djoko Gunawan. Selain itu, juga hadir sejumlah kepala OPD dan Kepala BUMN Cabang Brebes. Hotel bintang tiga ini menjadi zona pertumbuhan terbaru untuk mengembangkan prekonomian Kabupaten Brebes.

Baca Juga: Perjalanan Hidup Lord Rangga, Mendirikan Sunda Empire hingga akan Tanam Tebu di Brebes Senilai Rp 4 Triliun

"Kami sangat mengapresiasi dengan berdirinya King Royal Hotel karena memang di kawasan perkotaan Brebes, ini jadi potensial untuk menumbuhkan perekonomian di masyarakat kedepannya," kata Djoko Gunawan.

Dia menambahkan, banyak destinasi milik Pemerintah dan swasta di Kabupaten Brebes yang bisa disinergikan dengan pemerintah, salah satunya hotel yang bernuansa dan bergaya eropa ini. Djoko juga menilai, keberadaan hotel ini juga tidak lepas dari peran para pengusaha swasta.

"Dengan adanya hotel ini bisa mensukseskan investasi di Kabupaten Brebes. Dan juga sebagai gagasan ide kreatif dalam pengembangan wisata dari Pak Indra Kusuma," jelasnya.

Baca Juga: 1.086 Rumah Miskin di Brebes dapat Bantuan Pasang Listrik Gratis, Aspirasi dari Paramitha

Sementara itu, Owner King Royal Hotel Brebes, King King Trahing Kusuma mengatakan, keunggulan dari hotel bintang tiga yang terletak di tengah kota Brebes ini, yaitu fasilitas hotel yang bagus dan makanan yang enak.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x