Gelar Bukber dan Santunan Anak Yatim Piatu, RS Harapan Sehat Slawi Berbagi Kebahagiaan Momentum Bulan Ramadhan

- 23 April 2022, 19:42 WIB
Sejumlah anak yatim daripada anak asuh Sisi Lain Kabupaten Tegal menerima santunan dari RS Harapan Sehat Slawi
Sejumlah anak yatim daripada anak asuh Sisi Lain Kabupaten Tegal menerima santunan dari RS Harapan Sehat Slawi /Humas RSHS Slawi/

PORTAL BREBES – Rumah Sakit Harapan Sehat (RSHS Slawi) mengadakan kegiatan Buka Bersama dan santunan anak yatim piatu di aula RSHS Slawi, Jalan Gatot Subroto Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka berbagi kebahagiaan di hari Ramadhan bersama sejumlah anak yatim dan karyawan RSHS Harapan Sehat Slawi, Sabtu 23 April 2022.

Direktur RS Harapan Sehat Slawi, dr M Dipa Daulatala mengatakan meski berbagi itu tak mengenal usia dan waktu, namun bulan Ramadhan merupakan suatu momentum untuk berbagi dengan sesama.

Baca Juga: Bazar Ramadhan UMKM Wijayakusuma Sejati Jatisawit Dimeriahkan Farras Rising Star Indonesia Dangdut

“Kesempatan yang baik ini kami lakukan untuk berbagi kebahagiaan dengan mereka bagi para pejuang keluarga sekaligus anak yatim yang merupakan anak asuh daripada Sisi Lain Kabupaten Tegal (SLKT),” pungkasnya.

Selain bukber dan santunan, Lanjut dr Dipa, kegiatan bukber juga dihadiri oleh Ustadz Badruzaman M.Si dari Kramat Kabupaten Tegal sekaligus memberikan tausiah dan kultum sebelum bukber dimulai.

Dr Dipa juga menjelaskan bahwa moment buka puasa bersama ini juga adalah moment untuk memupuk persaudaraan, silaturahmi dan kepedulian tentang menebar energi positif akan indahnya berbagi ditengah masyarakat.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Simak 5 Model Baju Koko Tren Pria Review dari Tokopedia

“Anak-anak yatim di lingkungan kita masihlah banyak yang tidak bisa melanjutkan Pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Sehingga, uluran tangan kita sebagai saudaranya masih sanget berarti, tidak hanya dengan simpati, namun perlu adanya tindakan nyata dengan memberi,” terangnya.

Direktur RS Harapan Sehat Slawi, dr Dipa menyerahkan santunan kepada ketua SLKT Kabupaten Tegal, Momon
Direktur RS Harapan Sehat Slawi, dr Dipa menyerahkan santunan kepada ketua SLKT Kabupaten Tegal, Momon
Dalam kesempatan itu, dr Dipa juga memberikan bingkisan dan santunan untuk anak yatim yang merupakan anak asuh daripada group facebook Sisi Lain Kabupaten Tegal (SLKT).

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x