Stadion Yos Sudarso Tegal Tidak Boleh Digunakan Untuk Latihan Sepak Bola

- 14 Juni 2022, 02:36 WIB
Walikita Tegal Dedy Yon Supriyono saat pidato sambutan pembukaan kongres luar biasa Askot PSSI Tegal 2022 di Pendopo Balaikota Tegal, Senin (13/6/2022)
Walikita Tegal Dedy Yon Supriyono saat pidato sambutan pembukaan kongres luar biasa Askot PSSI Tegal 2022 di Pendopo Balaikota Tegal, Senin (13/6/2022) /Riyanto Jayeng/

PORTAL BREBES- Stadion Yos Sudarso Kota Tegal hendaknya tidak dipergunakan untuk latihan main sepak bola, karena konsep stadion tersebut adalah untuk event pertandingan, bukan untuk latihan.

Baca Juga: Akibat Selalu Gagal Jadi Pemenang, Walikota Tegal Minta Persegal Diruwat

Hal itu disampaikan Walikota Tegal Dedy Yon Supriyono saat pidato sambutan pembukaan Kongres luar biasa Askot PSSI Tegal 2022 di Pendopo Balaikota Tegal, Senin 13 Juni 2022 siang.

"Dan untuk stadion yang ada saat ini jangan digunakan untuk latihan, tapi digunakan untuk bertanding," kata Dedy Yon.

Baca Juga: Unggul 15 Suara, Mantan Wartawan Terpilih Jadi Ketua Askot Tegal

Dedy Yon memaparkan, demi memajukan persepak bolaan di Kota Tegal, harapannya di tiap Kelurahan memiliki lapangan sepak bola untuk digunakan sebagai ajang latihan klub - klub sepak bola.

Baca Juga: Seorang Pria Tewas Tertabrak Kereta Api di Bumiayu Brebes

Lebih jauh Dedy mengatakan, saat ini hanya beberapa wilayah kelurahan yang memiliki lapangan sepak bola, namun yang pasti lapangan sepak bola di tiap Kecamatan harus dilengkapi fasilitasnya agar representatif untuk berlatih sepak bola.

Baca Juga: Relawan ET Untuk Presiden Deklarasi JAKET di Brebes

"Saya minta kepada Sekda agar membenahi lapangan sepak bola di tiap kecamatan, supaya bisa ditembok dan dilengkapi fasilitasnya agar layak untuk berlatih sepak bola," ujar Dedy Yon.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x