Pasar Weleri Terbakar, 12 Mobil Damkar Dikerahkan

- 13 November 2020, 11:05 WIB
Pasar Weleri, Kendal Terbakar/Netisen
Pasar Weleri, Kendal Terbakar/Netisen /

PORTAL BREBES - Sedikitnya 12 mobil pemadam kebakaran (Damkar) dikerahkan untuk mengatasi kebakaran yang terjadi di Pasar Weleri, Kabupaten Kendal semalam.

Namun akibat hebatnya amukan si jago merah, menjadikan barang dagangan milik para pedagang banyak yang tidak dapat diselamatkan. Pedagang hanya bisa pasrah melihat barang-barang dagangan yang ada di pasar yang terletak di jalur utama Pantura kendal itu dilalap api

Dikuti PortalBrebes.Com dari Semarangku.Com, Jumat 13 Novermber 2020 pada berita yang turun dengan judul, Pasar Weleri Kendal Kebakaran, Begini Cerita Pedagang Hanya Pasrah Lihat Dagangan Ludes Terbakar Api, kebakaran pasar Weleri awal mulanya terjadi di lantai dua.

Lokasi tersebut berada di sebelah timur yang dekat dengan gedung PLN. Pedagang yang ingin menyelamatkan barang hanya pasrah melihat pasar ludes terbakar api.

Baca Juga: Harga Emas Antam, Retro, Batik dan UBS, Jumat 13 November 2020

Mobil Damkar baik dari Weleri, Kendal, Batang dan Semarang diturunkan untuk memadamkan api yang berkobar di pasar namun hingga 2 jam lebih kobaran api masih menyala hebat hingga sisi barat pasar Weleri.

Total ada sekitar 12 mobil Damkar yang terus mencoba memadamkan pasar Weleri yanng terbakar sejak pukul 21.30 WIB tersebut. Dibantu warga para pemadam berusaha keras untuk melokalisir kobaran api agar tidak menjalar ke area lain.

Namun khusus pasar Weleri sendiri memang hampir dua lantai dari ujung ke ujung hangus terbakar dengan kepulan asap membumbung tinggi. Para pedagang yang ingin menyelamatkan barang tidak bisa berbuat apa-apa hanya bisa melihat pasrah.

Baca Juga: Kerimunjawa Ditetapkan Sebagai Cagar Biosfer Dunia oleh UNESCO

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: Semarangku (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah