Cari Tahu Love Language Dirimu untuk Hangatkan Momen Valentine Tahun Ini

- 13 Februari 2021, 09:31 WIB
Sumber: Freepik.com
Sumber: Freepik.com /

 

PORTAL BREBES - Bulan Februari identik sebagai bulan penuh kasih sayang. Banyak pasangan yang menyatakan cintanya terutama di Hari Valentine yang jatuh pada tanggal 14 Februari setiap tahunnya. Momen spesial ini umumnya diincar masyarakat untuk mengekspresikan kasih sayangnya terlebih bagi para pasangan yang hendak menyatakan perasaannya.

Namun, sudahkah kamu tahu apa bahasa kasih atau love language kamu dan pasanganmu? Menurut dr. Gary Chapman, konselor pernikahan dan penulis buku The 5 Love Languages, “Love language merupakan cara untuk mengekspresikan perasaan seseorang dan umumnya terbagi menjadi 5 bahasa.”

Baca Juga: Soal Kasus Narkoba Anak Rhoma Irama, Gun Romli: Ridho Rhoma yang Pakai, Setan yang Disalahin

Agar kamu lebih mengerti pasanganmu, temukan terlebih dahulu bahasa kasih/love language dirimu dan pasangan melalui beberapa tes singkat di bawah ini:

1. Menurut saya, rencana acara bersama orang terkasih yang ideal adalah ….
A. Pergi ke kedai kopi atau cafe
B. Diam dirumah dan menghabiskan waktu bersama dengan streaming film
C. Menikmati makan malam romantis dengan lilin ditengah meja
D. Membuat makan malam bersama
E. Pergi ke acara konser bersama

Baca Juga: Perbanyaklah Dzikir dan Berpuasa di Bulan Rajab, Agar Dikabulkan Segala Permohonannya

2. Hal yang dapat merusak acara bersama dengan orang terkasih adalah….
A. Bersikap kasar kepada pramusaji
B. Terlambat datang dari janji yang telah disepakati
C. Terus menerus membuka handphone ketika bersama saya
D. Tidak memanjakan saya
E. Terpaksa menyukai tempat makan yang saya pilih

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta Malam Ini, Jumat 12 Februari 2021, Kondisi Aldin Memperihatinkan

Halaman:

Editor: Marsis Santoso

Sumber: shopee


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x