Jangan Diabaikan! Kenali Jenis Hipotensi, dan Cara Mengatasinya untuk Mencegah Komplikasi Berbahaya

- 8 November 2023, 08:30 WIB
Hipotensi yang dibiarkan dapat memicu beragam gejala yang mengarah pada komplikasi berbahaya
Hipotensi yang dibiarkan dapat memicu beragam gejala yang mengarah pada komplikasi berbahaya /Pexels/

- Batasi konsumsi minuman beralkohol.

- Konsumsi secangkir kopi atau teh berkafein di pagi hari, jika memungkinkan.

- Gunakan stoking khusus untuk meningkatkan sirkulasi darah.

- Berolahraga secara teratur sekitar 30 menit setiap hari, atau sekitar 150 menit setiap minggu.

Baca Juga: Apa itu Smoothie? Dan Kenapa Sangat Penting Untuk Kesehatan, Yuk Simak!

Jika tidak ditangani dengan benar darah rendah dapat mengakibatkan terjadi komplikasi:

1. Penyakit Jantung

Hipotensi ortostatik ringan umumnya hanya berlangsung selama beberapa menit. Jika terlalu sering terjadi, kondisi ini dapat memicu masalah pada jantung, seperti gagal jantung, gangguan irama jantung, dan bahkan serangan jantung. Tekanan darah rendah dapat menurunkan kemampuan jantung untuk memompa darah. Apabila tidak segera dilakukan pengobatan, kondisi ini bisa memicu penurunan fungsi organ jantung dan berakhir menjadi penyakit jantung.

2. Stroke

Selain memicu penyakit jantung, tekanan darah rendah berisiko tinggi menyebabkan stroke. Kondisi ini terjadi ketika kurangnya suplai aliran darah ke otak, sehingga sel otak dapat mengalami kerusakan dan menyebabkan fungsi otak terganggu.

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah