Menarik Nih Gaes! 5 Konsekuensi Tetap Memilih Bertahan setelah Adanya Perselingkuhan

- 28 Maret 2024, 07:30 WIB
Konsekuensi tetap memilih bertahan setelah adanya perselingkuhan
Konsekuensi tetap memilih bertahan setelah adanya perselingkuhan /Pexels/

PORTAL BREBES - Perselingkuhan menjadi batu sandungan yang paling menyakitkan dalam sebuah hubungan percintaan. Luka dan kecewanya orang yang diselingkuhi pasangannya, nggak akan hilang dan terselesaikan dalam sekejap mata.

Kata maaf juga nggak bakalan cukup untuk menghapus luka dan kecewa akibat perselingkuhan. Biasanya, seseorang memilih berpisah atau menyudahi hubungan setelah adanya perselingkuhan yang dilakukan oleh pasangannya.

Ada pula orang-orang yang tetap memilih bertahan meski hubungannya ternoda perselingkuhan. Namun, perlu kamu tau ya gaes, ada konsekuensi yang harus kamu tanggung jika tetap memilih bertahan setelah adanya perselingkuhan.

Baca Juga: Haruskah Pasangan LDR Berkomunikasi Setiap Hari? Ini Jawabannya!

Seperti dilansir Portal Brebes dari akun Instagram @davidrudyanto, ada 5 konsekuensi tetap memilih bertahan setelah adanya perselingkuhan, yaitu:

1. Setelah diselingkuhin bakalan lebih posesif dan terus menuduh, sehingga terkesan egois terhadap pasangan

2. Pasangan yang melakukan perselingkuhan akan merasa capek karena dituduh terus menerus, padahal sudah janji nggak akan ngelakuin hal itu lagi

3. Hubungan tidak akan lagi terasa nyaman seperti sebelum perselingkuhan itu terjadi

4. Bahagia tapi tidak akan sebahagia sebelumnya, karena hal itu akan terus menghantui perasaannya

5. Mulai ragu untuk memiliki masa depan bersama karena takut hal itu akan terjadi lagi

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x