'Innalillahi Waina Ilaihi Rajiun', Syech Ali Jaber Berduka, Atas Tertembaknya 6 Laskar FPI

- 11 Desember 2020, 22:56 WIB
Syekh Ali Jaber
Syekh Ali Jaber /Portal Jember/

PORTAL BREBES - Ucapan duka cita atas meninggalnya enam Laskar FPI yang meninggal ditembak di Tol Cikampek KM 50 Senin (7/12) terus mengalir dari sejumlah tokoh agama.

Selain dari ustad Abdullah Gymnastiar, ucapan duka juga disampaikan oleh ulama asal Madinah, Arab Saudi Syekh Ali Jaber.

Ucapan belasungkawa itu disampaikan oleh Syekh Ali Jabar di akun Instagramnya beberapa hari lalu.

"Innaa lillaah wa inna ilaihi roojiuun," ucap Syekh Ali Jaber, dalam IGTV Instagram @syekh.alijaber.

Ia menyampaikan duka cita mendalam kepada keluarga besar FPI, khususnya Habib Rizieq Shihab.

Baca Juga: Polri Usut Tuntas Pelaku Penyebaran Hoaks Kasus Penyerangan Laskar FPI Terhadap Aparat Kepolisian

"Lebih khusus lagi kepada keluarga saudara-saudara kami yang ditembak mati," ujar Syekh Ali Jaber dikutip dari Portal Jember dengan artikel berjudul: "Innaliahi Wainna Ilaihi Rooji'un, Tiba-tiba Syekh Ali Jaber Sampaikan Ucapan Duka Ini".

Ulama yang fasih berbahasa Indonesia itu mendoakan semua almarhum diterima di sisi Allah dan dicatat sebagai pahala yang sempurna dan diganti dengan yang lebih baik.

"Saya sampaikan duka cita kepada keluarga besar saudara-saudara yang kami cintai, saudara Faiz Ahmad Syukur, Andi Oktiawan, Muhammad Reza, Muhammad Sucu Khadavi, Lutfi Hakim dan Ahmad Sofian," tuturnya.

Dia berharap semua pihak bisa mengambil hikmah dan pelajaran dari kejadian memilukan itu.

Halaman:

Editor: Harviyanto

Sumber: Portal Jember (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x