Pemilu 2024 Mendatang, Ditjen Polpum Kemendagri Sebut Haruslah Berpijak dengan Pancasila

- 8 Juni 2022, 15:57 WIB
Webinar bersama Dinas Kominfo Kabupaten Tegal
Webinar bersama Dinas Kominfo Kabupaten Tegal /Kominfo Kabupaten Tegal/

PORTAL BREBES – Direktur Jendral Politik dan Pemerintahan Umum Kemeterian Dalam Negeri (Ditjen Polpum Kemendagri) Bahtiar mengungkapkan bahwa pelaksanaan pemilu dan pilkada serentak tahun 2024 mendatang, haruslah sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila.

“Karena, Pancasila adalah dasar dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yang termasuk dalam proses pemilu,” terangnya dalam Webinar, Selasa 7 Juni 2022 kemarin.

Kegiatan tersebut, lanjut Bahtiar, merupakan bagian dari sosialisasi tentang nilai-nilai Pancasila yang menjadi penuntun dalam penyelenggaraan pemilu.

Baca Juga: Wapres Serahkan Manfaat Program dan Beasiswa BPJamsostek senilai Rp 2,2 Miliar

Bahtiar menilai bahwa Pancasila sebagai dasar dalam kehidupan berbangsa dan bernegara untuk diinternalisasikan dalam pelaksanaan Pemilu dan Pilkada serentak. Sila pertama hingga sila kelima Pancasila mengandung nilai-nilainya tersendiri, Pancasila memberikan batasan terhadap demokrasi yang bersifat universal.

“Demokrasi ini dalam praktik di dunia itu nilainya berbeda antara bangsa yang satu bangsa yang lain, nah, nilai demokrasi yang bagaimana yang hendak kita kembangkan di Indonesia? Dia harus dituntun, dikontrol bahkan gitu, oleh nilai-nilai Pancasila yang lima itu,” kata Bahtiar, Rabu 8 Juni 2022.

Seluruh penyelenggara Pemilu dan masyarakat untuk tidak bertentangan dengan nilai-nilai Pancasila. Dalam artian, tidak memilih pemimpin yang bertentangan dengan ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, musyawarah/mufakat, dan keadilan sosial.

Baca Juga: Para Janda di Tegal Mulai Bersatu, Mereka akan Melakukan ini

"Jangan pilih calon pemimpin yang kita pastikan akan merusak persatuan dan kesatuan bangsa kita. Nah, tentu demokrasi kita harus musyawarah," ungkap Bahtiar.

Sementara itu Deputi Bidang Dukungan Teknis KPU Eberta Kawima mengatakan, Pemilu yang nanti akan dilaksanakan harus relevan dengan nilai-nilai yang dikandung Pancasila.

Halaman:

Editor: DR Yogatama

Sumber: Kominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x