Hebat! Pusaka Jumadi Angels Gulung Tim Futsal Selo Kencono Angels Kebumen dengan Skor 3-0

- 11 Juni 2023, 13:47 WIB
Tim futsal Piusaka Jumadi Angels Berfoto beraama  Wakil Walikota Tegal Dr  HM Jumadi ST, MM , owner H Mastur  dan Ketua KONI Kota Tegal Supardi.
Tim futsal Piusaka Jumadi Angels Berfoto beraama Wakil Walikota Tegal Dr HM Jumadi ST, MM , owner H Mastur dan Ketua KONI Kota Tegal Supardi. /Riyanto Jayeng/Dok Jumadi

PORTAL BREBES- Tim Futsal Pusaka Jumadi Angels kembali kangkangi lawannya, kini giliran Tim Futsal Selo Kencono (SKN) Angels Kebumen kandas dengan skor 3-0 pada Proliga Futsal Women Tahun 2023 di GOR Tegal Selatan, Kota, Sabtu kemarin.

Tim Futsal Pusaka Jumadi Angels mampu menyajikan kepiawaian dan kekompakannya hingga mampu menjebol gawang lawan dengan 3 kali gol.

Masih di babak pertama, Tim Futsal SKN Angels tak mampu menghalau serangan Pusaka Jumadi Angels yang cetak oleh Dinar nomor punggung 16, Fitri (10) dan Novita (6).

Baca Juga: IKASMA Tegal Siap Menjembatani dan Membangkitkan UMKM

Menanggapi kemenangan yang diraih Tim Futsal Pusaka Jumadi Angels, WAKIL Walikota Tegal, Dr. HM Jumadi ST, MM mengatakan, bahwa yang dilakukan oleh Pusaka Jumadi Angels adalah sesuatu yang sangat luar biasa.

Sedangkan Pelatih Tim Futsal Pusaka Jumadi Angels, Hibatul Hakim sebelumnya sudah memprediksi dalam adu tanding ini optimis akan mampu memenangkan pertandingan.

Hibatul mengatakan, atas kemenangan itu maka menambah poin menjadi 15 poin. "Pertandingan besok adalah putaran terakhir dan sangat menentukan sekali. Besok kami akan bertemu dengan Tim Futsal Women Sumsel," ujarnya.

Baca Juga: Alumni Lintas Angkatan Hadiri Halalbihalal dan Reunion IKASMA Tegal

Sementara, Ketua KONI  Kota Tegal, Supardi menyampaikan ucapan terimakasihnya atas kepercayaan Panitia Futsal Nasional yang telah memilih Kota Tegal sebagai ajang futsal even Nasional.

”Kami berharap even-even futsal Nasional semacam ini bisa digelar lagi di Kota Tegal agar bisa memacu Tim Futsal daerah , karena di Tegal belum ada Tim Futsal Women dan kami akan menjadi Tuan Rumah yang baik,” ungkap Supardi.

Halaman:

Editor: Dewi Prima Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x