Ada 7 Manfaat Kurma bagi Kesehatan, Salah Satunya untuk Mengatasi Anemia

- 30 November 2022, 19:45 WIB
Kurma Ajwa
Kurma Ajwa /Instagram Mukaromah Store Official/

PORTAL BREBES – Khasiat Kurma sangat banyak sekali terutama bagi kesehatan, kurma dikenal makanan nabi dan sangat dianjurkan untuk dikonsumsi.

Yang sering kita jumpai jenis kurma yang populer, seperti Kurma Medjool, Sukari, Ajwa, Safawi, Mazafati, Sayer, Barhi dan Muda.

Buah kurma yang kering mengandung berbagai nutrisi yang bagi tubuh, jika dikonsumsi secara tidak berlebihan. Dikutip dari laman Webmd.com, setiap dua butir kurma kering mengandung 110 kalori, 1 gr protein, 0 gr lemak, 31 gr karbohidrat, 3 gr fiber dan 27 gr gula. Terdapat pula kandungan zat baik bagi tubuh seperti polifenol, magnesium, kalsium, potasium, serta zat besi.

 Baca Juga: Profil Habib Ahmad Bin Hassan Al Attos Jatibarang Brebes dan Perjalanan Dakwahnya

Dilansir dari laman Pharm Easy, berikut manfaat mengonsumsi buah kurma secara tepat:

  1. Mengatasi anemia

Meskipun kandungan zat besi dalam buah kurma tidak dominan dan hanya sekitar 0,24 mg hingga 3 mg per seratus gram. Namun beberapa penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi kurma secara rutin dapat mengatasi anemia dengan cara meningkatkan kandungan zat besi dalam hemoglobin. Hasilnya, mengonsumsi buah kurma sebanding dengan mengonsumsi suplemen zat besi.

  1. Membantu meringankan rabun senja

Di negara-negara Asia Barat, buah kurma telah menjadi obat alami untuk penyakit yang timbul karena kekurangan Vitamin A. Salah satunya penyakit rabun senja yang diakibatkan kekurangan Vitamin A. Mengonsumsi kurma secara rutin dapat memperbaiki masalah pada mata karena mengandung vitamin yang dibutuhkan mata.

  1. Mengatasi mabuk

Rasa pengar yang didapat setelah mabuk minuman beralkohol dapat disembuhkan dengan buah kurma. Caranya dengan merendam kurma pada air selama beberapa jam. Setelah itu air dapat diminum dan kurma dapat dimakan, akan membantu mengurangi rasa pengar dan efek mabuk lainnya.

 Baca Juga: Simak! Tips agar Sistem Imun Tubuh Terjaga Saat Musim Hujan

Halaman:

Editor: DR Yogatama

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x