Berasal Dari Arti Batang Kayu, Desa Galuh Timur Brebes Berkaitan dengan Legenda Jaman Kerajaan Sumedang?

- 11 September 2023, 07:59 WIB
Ilustrasi kerajaan
Ilustrasi kerajaan /Pixabay.com/dimitrisvetsikas1969

Baik dari sejarah kerajaan maupun dari legenda ciung wanara yang terkenal itu. Di situ hanya dijelaskan bahwa terdapat kerajaan kecil semacam kadipaten bernama Galuh Rahyang yang berlokasi di Brebes dengan ibukotanya bernama Medang Pangramesan.

Namun apakah Galuh Rahyang itu Galuh Timur? Saya rasa itu memerlukan kajian yang lebih mendalam lagi.

Juga ketika kerajaan Galuh pada masa raja Limwa atau gajahyana berkuasa, di situ memang diceritakan sempat memindahkan ibukota kerajaan ke Linggapura (lebih tepatnya desa Raja Galuh).

Baca Juga: Rasakan Nuansa Sejuk dan Asri di Destinasi Wisata yang Ada di Gunung Mas Puncak Bogor

Linggapura berarti gapura atau pintu gerbang menuju ibukota kerajaan. Jadi bukan galuh timur desa kita seperti yang kita bayangkan selama ini. (silahkan tanya sama mbah gugel).

Lalu bagaimana tentang rumor yang berkembang bahwa di daerah kemejing terdapat tempat yang menyerupai kaputren (pemandian putri raja)? Sayang sekali belum ditemukan bukti yang akurat karena belum pernah ada yang menelitinya.

Namun jika dikaitkan, tak jauh dari situ terdapat candi Jambu, (lagi-lagi situs tersebut tinggal nama) Darmaguna serta Bandayuda, yang tidak menutup kemungkina pada zaman dahulu pernah terdapat peradaban yang maju di daerah tersebut.

Baca Juga: Cara Mendaftar CPNS 2023, Perhatikan Hal Ini Jika Ingin Lolos Seleksi Administrasi!

Jangan lupakan pula tentang legenda Lebak Larang yang menceritakan bahwa masyarakat pribumi Galuh Timur yang keturunan raja Galuh dilarang menyantap daging menjangan karena telah menyelamatkan anak sang putri. Yang sampai mana pantangan tersebut masih dipercayai oleh sebagian besar masyarakat kita.

Demikianlah sekilas sejarah asal usul Desa Galuh Timur Tonjong Brebes.***

Halaman:

Editor: DR Yogatama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x